Syarat Lowongan Kerja Jadi Personal Assistant Raffi Ahmad, Berminat?

Arintha Widya - Sabtu, 22 Oktober 2022
Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad. Instagram/raffinagita1717

Parapuan.co - Kawan Puan, perusahaan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengumumkan syarat lowongan kerja terbarunya.

Belum lama ini, RANS Entertainment mengumumkan lowongan pekerjaan melalui laman Instagram resmi.

Di sebuah unggahan, disebutkan bahwa Raffi Ahmad sedang mencari Personal Assistant untuk dirinya.

Apa saja kualifikasinya? Simak uraian lengkap seputar syarat lowongan kerja dan deskripsi pekerjaan sebagai Personal Assistant Raffi Ahmad berikut ini, yuk!

Kualifikasi Personal Assistant Raffi Ahmad

- Kandidat minimal sarjana berusia maksimal 28 tahun.

- Syarat masuk perusahaan dan menjadi asisten pribadi Raffi Ahmad ini minimal harus punya dua tahun pengalaman kerja.

- Berkomunikasi dengan baik dalam bahasa Inggris, baik verbal maupun tulisan.

- Mampu membuat konten seru di media sosial dan membuat caption untuk meng-update keseharian Raffi Ahmad.

Baca Juga: Diatur OJK, Ini Syarat Lowongan Kerja sebagai Agen Asuransi

- Dapat membuat rancangan acara sehari-hari dan bekerja sama dalam tim untuk koordinasi rangkaian acara.

- Syarat lowongan kerja berikutnya, yaitu bersedia bepergian berdasarkan skejul yang ditentukan oleh tim.

- Pekerja keras, komunikatif, proaktif, tepat waktu, fleksibel, dan mampu beradaptasi.

- Mampu menjaga informasi penting.

- Bisa menjaga hubungan dengan tim internal dan eksternal.

- Memiliki penampilan dan personal yang menarik.

- Syarat masuk perusahaan sebagai asisten pribadi Raffi Ahmad dituntut harus berbeda dari yang lain.

Deskripsi Pekerjaan

1. Berperan sebagai kontak pertama dari Raffi Ahmad untuk menangani korespondensi dan panggilan telepon.

Baca Juga: Syarat Lowongan Kerja Kimia Farma untuk Lulusan Baru dan Magang

2. Mengatur jadwal pertemuan dan acara.

3. Mengatur kebutuhan perjalanan, transportasi, dan akomodasi lainnya.

4. Mengorganisir acara dan konferensi.

5. Menulis, mengumpulkan, dan mempersiapkan laporan, presentasi, dan korespondensi.

6. Menjadi penghubung dengan klien.

7. Ikut serta dalam setiap kegiatan Raffi Ahmad dan bersosialisasi dengan dunia Raffi Ahmad.

Apabila Kawan Puan memenuhi kualifikasi dan tertarik melamar, segera persiapkan CV kamu.

Kirimkan berkas lamaran ke email hiring@ransentertainment.co.id dengan subjek Personal Assistant - Nama Kamu.

Kemudian, siapkan pula portofolio dan buat video sepanjang 15 detik sampai 1 menit tentang mengapa kamu mendaftarkan diri sebagai #ASISTENTERBEDA Raffi Ahmad dan kenapa Raffi harus memilihmu.

Batas pengiriman berkas lamaran dan unggah video ke TikTok adalah sebelum tanggal 26 Oktober 2022.

Selamat mencoba, semoga berhasil diterima setelah memenuhi syarat lowongan kerja dari RANS Entertainment ini, ya!

Baca Juga: Syarat Lowongan Kerja untuk Masuk Agensi SM Entertainment Indonesia

(*)

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja