Tak Boleh Sembarangan, Begini Cara Tepat Merawat Buku Koleksimu

Saras Bening Sumunar - Sabtu, 22 Oktober 2022
Cara merawat buku yang tepat.
Cara merawat buku yang tepat. mediaphotos

Parapuan.co - Tak sedikit dari Kawan Puan yang memiliki hobi membaca buku.

Mulai dari buku komik, novel, biografi, atau bahkan buku cerita anak.

Namun, apakah Kawan Puan sudah menyimpan buku koleksimu dengan tepat?

Jika tidak dirawat dengan benar, buku rentan robek bahkan rusak.

Artinya, penting bagi kamu untuk mengetahui bagaimana cara tepat menyimpan dan merawat koleksi buku.

Melansir dari laman Kompas.comberikut beberapa tips merawat buku di rumah. 

1. Jauhkan Buku dari Anak-anak dan Hewan Peliharaan

Pertama, dalam merawat koleksi buku simpan di area yang jauh dari jangkauan anak-anak maupun hewan peliharaan.

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi hal-hal buruk.

Baca Juga: Jaga dan Rawat Buku dengan 4 Cara Ini Agar Tidak Cepat Rusak

Seperti anak merobek buku atau mencoret-coretnya.

2. Jaga Rak Buku Tetap Bersih

Saat menyimpan buku di rak, pastikan jika rak buku dalam kondisi bersih.

Pasalnya, sangat memungkinkan jika beberapa serangga muncul di sekitar rak buku seperti laba-laba.

Untuk itu, jagalah rak buku tetap dalam kondisi bersih.

Pastikan jika buku disimpan di tempat yang sejuk.

3. Berikan Sampul

Sementara melansir dari Gramedia.com, jangan lupa untuk membungkusnya pakai sampul plastik.

Baca Juga: Jaga dan Rawat Buku dengan 4 Cara Ini Agar Tidak Cepat Rusak

Hal ini akan menjaga bukumu tetap bersih, tidak terkena debu, dan mencegahnya terkelupas.

Kawan Puan dapat memilih plastik bening yang lebih tebal dan tidak lengket.

Perhatikan juga bagaimana cara menyampulnya, jangan terlalu ketat agar sampul buku tidak ikut terlipat saat kita membuka bukunya.

Akan lebih baik jika Kawan Puan menyampul buku setelah membelinya.

4. Tambahkan Silica Gel

Untuk menjaga kertas agar tidak terkena ngengat atau rayap, kamu bisa menyelipkan silica gel untuk menyerap kelembaban, atau menebar kamper di rak untuk mengusir ngengat dan bau.

Bisa juga Kawan Puan menggunakan tanaman herba kering tertentu untuk mengusir ngengat.

Kawan Puan, itu tadi cara merawat buku agar tidak mudah robek atau rusak.

Apakah kamu sudah melakukan empat langkah di atas?

Baca Juga: 6 Manfaat Membacakan Buku secara Berulang pada Anak, Termasuk Melatih Kemampuan Mendengarkan

(*)

Sumber: Kompas.com,gramedia.com
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja