Saat menerapkan tips hemat membuat anggaran keuangan, Kawan Puan tidak disarankan untuk membayar utang dalam jumlah besar hanya karena ingin utang tersebut cepat lunas.
Bayarlah utang dalam jumlah minimum, sebab kamu harus memprioritaskan untuk membayar tagihan esensial lainnya.
3. Pangkas Pengeluaran yang Tidak Diperlukan
Tidak memiliki pengeluaran karena kehilangan pekerjaan berarti Kawan Puan harus mengurangi jumlah uang yang dikeluarkan setiap bulannya.
Cobalah untuk memangkas pengeluaran tidak esensial, misalnya saja langganan layanan streaming atau TV kabel.
Kamu juga bisa mencoba mulai membuat meal planning untuk memangkas pengeluaran bulanan saat membeli makanan.
Buatlah anggaran untuk membayar setiap tagihan esensial, kemudian terapkan tips cermat dengan memangkas pengeluaran kurang penting agar kamu bisa meningkatkan jumlah tabungan.
4. Cari Pemasukan Tambahan
Kehilangan pekerjaan bukan berarti kamu tidak memiliki kesempatan lainnya yang bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan pemasukan tambahan.
Baca Juga: Ini Kisaran Biaya dan 5 Tips Hemat Merencanakan Keuangan sebelum Kuliah di Luar Negeri