2. Pesan di Hari Senin dan Minggu
Kawan Puan, ternyata ada hari-hari yang tepat untuk booking tiket pesawat.
Busyra menjelaskan kalau hari pemesanan tiket pesawat murah itu ada di dua hari, kemungkinan jatuh pada Senin dan Minggu.
"Kalau secara hari, yang paling the best (terbaik) itu ada dua, Senin dan Minggu, bisa dimanfaatkan untuk waktu booking," sarannya.
3. Berangkat di Hari Jumat
Tak hanya waktu pemesanan saja yang harus diperhatikan, sebab keberangkatan ternyata juga berpengaruh.
"Waktu keberangkatan, juga ngaruh, ini biasanya ada waktu-waktu keberangkatan yang murah itu Jumat ya, potential saving. Biasanya akan semakin tinggi di weekend (akhir pekan), kayak Sabtu dan Minggu," papar Busyra.
Ia melanjutkan kalau hari Jumat itu waktu yang tepat karena bisa disesuaikan untuk mengambil hari libur atau cuti sehari, sebelum melanjutkan long weekend saat Sabtu dan Minggu.
Baca Juga: Pertimbangkan 3 Hal Ini Sebelum Mengajak Anak Naik Pesawat Terbang