5 Fakta Menarik Drakor Bargain, Genre Thriller Adaptasi Film Pendek

Firdhayanti - Jumat, 28 Oktober 2022
Fakta menarik drakor Bargain
Fakta menarik drakor Bargain Asianwaiki

Parapuan.co - Kawan Puan, drakor bulan Oktober bertajuk Bargain bakal tayang. Sebelum nonton, ini dia fakta menarik drakor tersebut.

Drakor Bargain sendiri dibintangi oleh Jin Sun Kyi, Jun Jong Seo, dan Chang Ryul.

Sutradara Jeon Woo Sung mengarahkan drakor Bargain dari naskah yang digarap oleh Jeon Woo Sung, Choi Byung Yoon, dan Kwak Jae Min.

Kawan Puan yang menyukai genre thriller wajib memasukkan Bargain ke dalam rekomendasi drakor.

1. Kisah Menegangkan Bertahan Hidup

Fakta menarik drakor pertama, Bargain berkisah tentang orang-orang yang berkumpul di sebuah motel terpencil dengan motif tersembunyi.

Namun saat transaksi terjadi, gempa bumi besar melanda gedung tersebut.

Manusia di dalamnya harus bertahan hidup karena akses terputus total dari dunia luar.

Tentunya, kisah ini menjadi hal menarik di drakor ya, Kawan Puan.

 Baca Juga: 5 Fakta Menarik Drakor The Empire, Kim Sung Ah Pertama Kali Jadi Jaksa

2. Adaptasi Film Pendek

Dalam Asianwiki, Bargain merupakan adaptasi dari film pendek Korea, lho.

Menjadi fakta menarik drakor, adapun film thriller tersebut juga memiliki judul Bargain nih Kawan Puan.

Film pendek Bargain sendiri dirilis pada tahun 2015 lalu.

Tentunya, versi drakornya akan menawarkan hal yang tak kalah serunya ya, Kawan Puan.

3. Dibuat Sutradara Andal

Sebagaimana diketahui, sutradara Jeon dikenal karena keterampilan penyutradaraannya.

Ia sendiri telah mengarahkan berbagai drakor populer, seperti The Fugitive of Joseon, Strongest Deliveryman, serta Your House Helper.

Tentunya, Bargain bakal menjanjikan hal menarik di drakor nih, Kawan Puan.

Baca Juga: Kim Sun Ah Jadi Karakter Perempuan Jaksa Ambisius di Drakor The Empire

4. Dibintangi Aktor dan Aktris Populer

Drakor ini menghadirkan Chang Ryul sebagai pemeran utamanya yang baru-baru ini memikat pemirsa di drakor My Name dan The Golden Spoon.

Selain itu, adapula Jun Jong Seo yang pernah membintangi Money Heist Korea: Joint Economic Area.

Ada pula Jin Sun Kyu dari Kingdom, Doctors, dan masih banyak lagi.

5. Tayang 28 Oktober

Drakor Bargain sendiri menayangkan episodenya pada 28 Oktober 2022.

Adapun drakor berjumlah 6 episode ini bakal tayang di TVING.

Tentunya, drakor ini tidak perlu waktu yang begitu lama untuk menontonnya.

Itu tadi fakta menarik drakor Bargain ya Kawan Puan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drakor Rating Tertinggi Oktober 2022, Ada The Law Cafe

(*)

Sumber: asianwiki
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?