Hari Keuangan Nasional, Yuk Ketahui Definisi dari Inklusi Keuangan!

Arintha Widya - Sabtu, 29 Oktober 2022
ilustrasi inklusi keuangan
ilustrasi inklusi keuangan Zuraisham Salleh

Parapuan.co - Kawan Puan mungkin sering mendengar bahkan mengucapkan istilah inklusi keuangan.

Akan tetapi, apakah kamu sudah tahu apa itu inklusi keuangan? Kalau belum, mulai sekarang kamu perlu mengetahuinya.

Selain karena manusia selalu berurusan dengan uang, istilah inklusi keuangan mesti diketahui sebagai peringatan atas Hari Keuangan Nasional yang jatuh setiap 30 Oktober.

Apa itu inklusi keuangan? Simak penjelasan lengkapnya sebagaimana dikutip dari Sikapi Uangmu OJK di bawah ini!

Definisi Inklusi Keuangan

Pengertian yang pertama tentang inklusi keuangan terungkap dalam Consultative Group to Assist the Poor (CGAP, 2016).

CGAP menjelaskan, inklusi keuangan merupakan akses yang dimiliki oleh rumah tangga dan bisnis terhadap penggunaan produk dan layanan jasa keuangan secara efektif.

Produk dan layanan jasa keuangan yang dimaksud adalah yang tersedia secara berkelanjutan dan baik regulasinya.

Sementara itu, World Bank mendefinisikan inklusi keuangan sebagai akses terhadap produk dan layanan jasa keuangan.

Baca Juga: Dukung Inklusi Keuangan, Perusahaan Ini Jangkau Masyarakat yang Tidak Punya Rekening

Keduanya harus bermanfaat dan terjangkau dalam memenuhi kebutuhan masyarakat maupun usaha.

Dalam hal ini, di antaranya meliputi transaksi, pembayaran, tabungan, kredit, dan asuransi.

Bukan itu saja, World Bank menambahkan pula bahwa inklusi keuangan ialah pendukung utama untuk mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan.

Dari definisi-definisi di atas, inklusi keuangan diharapkan dapat mengurangi jumlah masyarakat yang belum mempunyai rekening bank karena tidak memiliki akses.

Pasalnya, akses keuangan sendiri dianggap sebagai hak paling mendasar bagi seluruh msyarakat karena berperan penting dalam meningkatkan kehidupan.

Adapun kebutuhan masyarakat akan produk dan layanan keuangan dari level paling dasar, antara lain asuransi, pembiayaan, program pensiun, dan investasi.

Semua hal itu bisa diperoleh apabila masyarakat mempunyai rekening atau tabungan di bank.

Nah, kini Kawan Puan sudah tahu kan apa itu inklusi keuangan? Semoga informasi di atas berguna, ya!

Selamat Hari Keuangan Nasional 2022, Kawan Puan!

Baca Juga: 4 Alasan Kita Butuh Bantuan Perencana Keuangan untuk Mengelola Uang

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja