Parapuan.co - Kawan Puan, kabar duka datang dari Korea Selatan.
Aktor Korea Lee Ji Han dinyatakan meninggal dunia setelah menjadi korban tragedi Itaewon pda Sabut (29/10/2022).
Lee Ji Han sendiri dikenal sebagai salah satu kontestan ajang pencarian bakat Produce 101 Season 2 di Korea Selatan.
Kabar wafatnya Lee Ji Han diungkap dan dibenarkan oleh Park Hee Seok dan Kim Do Hyun lewat Instagram pribadi mereka.
"Berita kematian. Lee Ji Han, 30 Oktober 2022, Ji Han telah meninggalkan dunia ini untuk pergi ke tempat yang nyaman," tulis Park Hee Seok, dikutip dari Kompas.com.
"Tolong ucapkan selamat tinggal padanya saat dia pergi ke tempat terakhirnya," lanjutmya.
Agensi Lee Ji Han, 935 Entertainment, juga mengumumkan berita duka tersebut.
"Memang benar bahwa Lee Ji Han meninggal dalam tragedi Itaewon," tulis agensi.
"Kami berharap itu tidak benar, tetapi ketika kami mendengar berita itu, kami sangat terkejut," lanjutnya.
Baca Juga: KBRI Seoul Umumkan Tidak Ada Korban WNI di Tragedi Halloween Itaewon
Agensi 935 Entertainment juga mengungkapkan bahwa keluarga Lee Ji Han kini sedang dalam masa berkabung.
Maka, pihak agensi akan lebih hati-hati dalam mengumumkan berita wafatnya Lee Ji Han ini.
"Kami akan membahas ini dengan hati-hati karena keluarganya sangat sedih. Kami berdoa untuknya," ungkap pihak agensi.
Kawan Puan, Lee Ji Han mulai dikenal di Korea Selatan setelah berada di peringkat #98 dalam kontes Produce 101 Season 2.
Walaupun tereliminasi dalam kontes tersebut, Lee Ji Han berhasil membuktikan bakat aktingnya sebagai aktor ternama.
Salah satu drakor yang mengangkat namanya adalah Today Was Another Nam Hyun Day.
Lee Ji Han juga pernah menjadi bintang iklan produk kopi di Indonesia bersama aktris Mawar de Jongh dan Beby Tsabina.
Kini media sosial dibanjiri ucapan duka cita dari penggemar Lee Ji Han atas kematian idolanya yang mengejutkan ini.
Netizen di media sosial juga turut mendoakan korban tragedi Halloween di Itaewon lainnya yang berjumlah ratusan.
(*)