Parapuan.co - Kawan Puan, keberadaan nyamuk di dalam rumah tentu membuatmu risih.
Selain karena gigitannya, bunyi suara nyamuk juga akan mengganggumu saat tidur.
Seringnya, kamu mengusir nyamuk dari rumah dengan menggunakan semprotan pembasmi nyamuk.
Sayangnya, semprotan pembasmi nyamuk ini mengandung bahan kimia yang berbahaya untuk kesehatan.
Melansir dari laman Apartment Guide via Kompas.com, ada bahan alami yang dinilai ampuh untuk mengusir nyamuk dari rumah.
Lantas, apa saja bahan alami tersebut?
1. Bubuk Kopi
Siapa sangka ternyata bubuk kopi bisa kamu gunakan untuk mengusir nyamuk dari rumah.
Biasanya, nyamuk muncul di area yang dekat dengan genangan air.
Baca Juga: 3 Cara Ampuh Mengusir Nyamuk saat Musim Hujan, Pakai Bahan Alami!
Misalnya di pipa saluran atau genangan air di pekarangan rumah.
Jika demikian, cukup taburkan bubuk kopi ke dalam genangan air.
Hal itu akan membuat telur nyamuk akan muncul ke permukaan dan mati karena tidak memiliki oksigen.
Bubuk kopi juga dapat mengusir nyamuk yang ada dan jenis serangga lainnya.
2. Minyak Lavender
Seperti diketahui, minyak lavender juga dapat dimanfaatkan untuk mengusir nyamuk dari rumah.
Minyak lavender adalah pengusir nyamuk alami yang efektif sekaligus memberikan aroma menyenangkan bagi manusia.
Usir nyamuk dengan menyemprotkan minyak lavender di sekitar rumahmu.
Baca Juga: Mengapa Jeruk Nipis Dinilai Efektif untuk Mengusir Nyamuk? Simak!
Kamu juga dapat mengoleskan minyak lavender ke tubuhmu untuk mengusir dan menghindari gigitan nyamuk.
3. Bawang Putih
Bawang putih juga menjadi bahan alami yang dinilai efektif mengusir nyamuk.
Hal ini lantaran bawang putih mengandung senyawa sulfur yang tidak disukai nyamuk.
Cukup mudah, kamu dapat menghancurkan beberapa siung bawang putih dan merebusnya dalam air.
Kemudian tuangkan larutan bawang putih ke dalam botol semprot dan semprotkan ke sekeliling ruangan, garasi, dan area lain yang sering terdapat nyamuk
Setelah disemprotkan, larutan bawang putih akan membunuh nyamuk secara instan.
Selain tiga bahan di atas, kamu juga dapat memanfaatkan daun mint untuk mengusir nyamuk dari rumah.
Hampir sama dengan lavender, nyamuk tidak menyukai bau daun mint.
Ambil daun mint segar atau minyak mint dan letakkan secara strategis di sekitar rumah.
Itu tadi bahan alami yang dinilai efektif untuk mengusir nyamuk dari rumah.
Baca Juga: Selain Gelap, Ini 4 Penyebab Lain Nyamuk Bersarang di Kamar Tidur
(*)