- Mengirimkan memo suara padanya untuk memberi tahu bahwa kamu memikirkannya dan tidak sabar untuk bersamanya.
- Katakan padanya bahwa kamu menyukai suaranya.
- Pandang wajahnya dan katakan kalau ia sangat tampan.
4. Quality Time
Untuk bahasa cinta yang satu ini, kamu bisa menggoda suami dengan cara:
- Tetapkan batas unntuk screentime dan berikan perhatian penuh padanya saat ia berbicara.
- Jika suami biasanya memasak, bantulah ia dengan menyiapkan meja makan.
- Ajukan pertanyaan yang membuat suami merasa diinginkan.
- Ketika kamu dan suami bangun bersama, mintalah ia untuk berada di tempat tidur lebih lama di akhir pekan.
Baca Juga: Rayakan Hari Keluarga Nasional, Ini 5 Tips Nikmati Quality Time di Rumah
- Kalau sudah ada anak, coba titipkan si kecil ke neneknya dulu. Lalu kejutkan ia karena hanya ada kalian berdua di rumah.
5. Receiving Gifts
Apabila suami senang dan bahagia menerima hadiah, kamu bisa melakukan ini untuk menggodanya:
- Kejutkan suami dengan layanan kamar di pagi hari.
- Belilah sesuatu yang seksi untuk diri sendiri, tetapi masukkan ke dalam kotak untuk ia buka.
- Buatkan beberapa "Kupon Cinta" untuk dinikmati bersamamu di kamar tidur, seperti dengan memijatnya dengan minyak favoritnya.
Kira-kira, itulah tadi beberapa cara menggoda suami berdasarkan masing-masing love language.
Kawan Puan mau pakai yang mana yang sesuai dengan karakter suami, nih?
Baca Juga: Receiving Gifts: Bahasa Cinta yang Artinya Sering Dianggap Berbeda
(*)