Konser Slank di Palembang Secara Resmi Dibatalkan, Apa Alasannya?

Saras Bening Sumunar - Minggu, 6 November 2022
Konser Slank di Palembang dibatalkan.
Konser Slank di Palembang dibatalkan. Instagram/slankindonesiatour

Pihaknya juga menyebut akan meningkatkan persiapan di aspek keamanan.

"Terutama koordinasi dan persiapan aspek keamanan," sambungnya.

Selain itu, pihak promotor juga akan menjamin pengembalian tiket konser atau refund.

"Bagi calon penonton Kota Palembang yang sudah membeli tiket via www.bostixx.com dan kanal lain, promotor Peace x BOS menjamin 100% refund tanpa pemotongan biaya apapun, dan tidak bertele-tele," tulisnya lagi.

Di bagian akhir, ia kembali menuliskan ucapan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan.

"Kami ucapkan terima kasih atas dukungan semua pihak. Disertai harapan agar pelaksanaan di kota-kota selanjutnya berjalan lancar dan aman," pungkasnya.

Sebagai informasi, tour konser Slank ini akan berlanjut ke Makassar.

Konser di Makassar direncanakan akan digelar Kamis, 10 November 2022.

Unggahan terkait konser Slank di Palembang dibatalkan.
Unggahan terkait konser Slank di Palembang dibatalkan. Instagram/slankindonesiatour

 Baca Juga: Grup Musik Dewa 19 Tunda Konser di JIS, Berikut Fakta-faktanya

(*)

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Komnas Perempuan Buka Lowongan Kerja Staf Unit Pengaduan, Ini Syaratnya