Enggak perlu bingung, kalau light weight itu artinya makeup yang kamu pakai memiliki formula yang ringan dan tipis.
Dengan begitu, hasil akhir makeup saat dipakai akan tampak sangat natural.
Sedangkan sheer adalah tekstur produk makeup dengan coverage yang tipis dan warnanya natural.
5. Shimmer dan Smudgeproof
Kawan Puan, jika hasil makeup yang kamu gunakan itu membuat kulit glowing, maka bisa dikatakan sebagai shimmer.
Maksud dari shimmer yakni ketika hasil riasan wajah itu efeknya berkilau dan cerah.
Jangan bingung pula dengan smudgeproof yang artinya makeup yang digunakan itu tidak mudah luntur atau berantakan karena air, gesekan, maupun keringat.
Kawan Puan, itulah berbagai istilah makeup yang sering kali diucapkan oleh beauty vlogger dalam tiap kontennya.
Setelah mengetahui berbagai istilah di atas, semoga sebagai pemula kamu tidak bingung lagi dengan dunia makeup ya.
Baca Juga: Viral di TikTok Underpainting Makeup, Apa Itu? Ini Penjelasannya
(*)