4 Kenyataan Pahit tentang Hubungan yang Harus Kamu Terima, Sudah Tahu?

Arintha Widya - Rabu, 9 November 2022
ilustrasi kenyataan pahit dalam hubungan
ilustrasi kenyataan pahit dalam hubungan freepik

Parapuan.co - Kawan Puan, hubungan asmara tidak selalu manis dan bahagia, melainkan ada pasang surutnya.

Entah itu asmara yang melibatkan pasangan kekasih maupun sudah suami istri, hubungan tidak selalu berjalan mulus.

Kadang-kadang, kamu harus tahu dan dapat menerima kenyataan pahit bahwa demikianlah sebuah hubungan.

Kebenaran pahit tentang hubungan seperti apa yang harus kamu terima? Berikut uraiannya seperti mengutip PairedLife!

1. Hubungan yang Tahan Lama Butuh Banyak Sekali Effort

Barangkali banyak orang meyakini bahwa sebuah hubungan yang sudah ditakdirkan Tuhan tidak membutuhkan usaha dan pengorbanan.

Faktanya, setiap hubungan membutuhkan usaha keras dan pengorbanan dari kedua belah pihak.

Usaha dan pengorbanan yang dibutuhkan untuk menjaga dan mempertahankan hubungan asmara terkadang menguras keringat dan air mata.

2. Hubungan Tidak Membuatmu Bahagia

Baca Juga: Konflik dalam Hubungan Suami Istri? Begini Cara Mengatasinya

Sebagian orang mungkin berpikir bahwa dengan menjalin hubungan, mereka bisa mendapatkan kebahagiaan.

Salah, Kawan Puan. Hubungan tidak membuatmu bahagia lantaran kebahagiaan berasal dari dalam dirimu.

Walau ada orang yang terlihat hidup bahagia bersama pasangan, itu karena keduanya juga mengusahakan kebahagiaan masing-masing.

Seseorang tidak harus memiliki pasangan dan menjalin hubungan romantis untuk merasakan kebahagiaan.

3. Ada Lebih dari Satu Pasangan yang Sempurna untuk Kita

Ketika jatuh cinta, wajar jika orang berpikir bahwa tidak ada orang lain di dunia ini yang bisa cocok dengan dirinya selain pasangannya.

Ada berapa miliar orang di seluruh dunia? Kawan Puan yakin hanya pasanganmu sekarang yang cocok dan sempurna buatmu?

Terlepas dari takdir, faktanya akan ada lebih dari satu orang yang mungkin cocok untuk menjadi pasanganmu.

Kamulah yang memutuskan bahwa yang cocok denganmu ya hanyalah pasanganmu sekarang.

4. Pasangan Takkan Pernah Bisa Membaca Pikiran Kita

Meski sudah bersama bertahun-tahun, bahkan suami istri yang telah hidup puluhan tahun pun tak bisa saling membaca pikiran.

Pasangan tidak akan pernah punya kemampuan memprediksi perasaanmu tanpa adanya komunikasi.

Jadi kalau merasakan apa pun, sampaikan saja kepada pasangan apa yang kamu inginkan dan butuhkan setiap saat.

Bagaimana? Kawan Puan sudah tahu kenyataan pahit di atas?

Baca Juga: Bukan Hanya Komunikasi, Ketahui 4 Kunci Hubungan Asmara yang Sehat

(*)

Sumber: pairedlife.com
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru