Temuan ini menunjukkan bahwa olahraga membuat kamu lebih tahan terhadap infeksi virus.
2. Menaikan Suhu Badan
Kenaikan suhu tubuh selama dan setelah berolahraga dapat mencegah bakteri tumbuh.
Kenaikan suhu tubuh ini juga membantu tubuh Kawan Puan mengatasi infeksi dengan lebih baik, mirip dengan cara kerja demam.
3. Membantu Tidur Lebih Nyenyak
Aktivitas fisik secara teratur dapat berkontribusi pada kuantitas dan kualitas tidur yang lebih baik.
Kurang tidur sendiri ternyata dapat berdampak negatif pada sistem kekebalan tubuh.
Beberapa penelitian menunjukkan risiko infeksi yang lebih tinggi dan perkembangan gangguan kardiovaskular pada orang yang kurang tidur.
Tak hanya itu, sistem kekebalan tubuh akan berkurang jika Kawan Puan jarang olahraga.
Baca Juga: 5 Tips Meningkatkan Daya Tahan Tubuh di Musim Hujan, Jangan Lupa Konsumsi Vitamin C