Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Kamis (10/11/2022).
Mulai dari rekomendasi museum bersejarah di Jakarta.
Hingga mengenal gangguan kepribadian narsistik.
1. Sambut Hari Pahlawan, Ini 5 Rekomendasi Museum Bersejarah di Jakarta
Kawan Puan, sebentar lagi kita akan memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November 2022.
Ada banyak kegiatan yang bisa kita lakukan untuk merayakan Hari Pahlawan, salah satunya adalah mengunjungi museum-museum bersejarah.
Bagi Kawan Puan yang berdomisili di Jakarta, ada banyak pilihan museum bersejarah yang bisa kamu kunjungi untuk merayakan Hari Pahlawan.
Ini 5 rekomendasi museum bersejarah di Jakarta yang bisa kamu kunjungi untuk merayakan Hari Pahlawan.
Baca Juga: Dekat Lokasi Konser MLTR, Ini 5 Hidden Gem Bersejarah Sekitar The Kasablanka Hall
2. Kasus Covid-19 Kembali Naik, Ini 5 Manfaat Olahraga bagi Sistem Kekebalan Tubuh
Kawan Puan, kasus Covid-19 di Indonesia kembali naik dalam beberapa minggu terakhir ini.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin pun sempat mengungkapkan bahwa kasus Covid-19 akhir-akhir ini didominasi subvarian baru Omicron yaitu XBB.
Kenaikan kasus Covid-19 dan musim pancaroba membuat kita harus semakin menjaga daya tahan tubuh dan sistem imun.
Sistem kekebalan tubuh yang sehat dapat melindungi tubuh kita dari bakteri, virus, dan patogen lain yang kita temui setiap hari.
Menjaga daya tahan tubuh bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah dengan rutin berolahraga.
Bagi Kawan Puan yang masih ragu untuk berlolahraga, ini 6 manfaat olahraga untuk menjaga sistem kekebalan tubuh.
Baca Juga: Sifat Penyebarannya Cepat, Benarkah Covid Varian XBB Sulit Dideteksi?
3. Apa Itu Narcissistic Personality Disorder? Kenali Tanda Gangguan Kepribadian Narsistik
Gangguan kepribadian narsistik telah menjadi kondisi yang kontroversial, terutama karena sering disalahpahami.
Itu juga dicap sebagai pilihan perilaku pribadi, padahal sebenarnya tidak.
Orang dengan gangguan kepribadian narsistik atau narcissistic personality disorder (NPD) sering dianggap egois, kurang empati, dan sangat membutuhkan perhatian dan pengakuan.
Tetapi di balik rasa superioritas yang tampak ini ada aspek penting lainnya yang berperan.
Orang dengan NPD dapat menghadapi tantangan dalam hubungan mereka karena bagaimana mereka dipersepsikan dan bagaimana mereka bertindak.
Konseling dan dukungan profesional terkadang dapat membantu mereka menemukan cara berbeda untuk terhubung dengan orang lain dan mengelola perubahan suasana hati yang mungkin menjadi ciri gangguan kepribadian ini.
Apa itu gangguan kepribadian narsistik?
NPD adalah diagnosis kesehatan mental formal dan bukan hanya tipe kepribadian atau pilihan pribadi.
Baca Juga: Saatnya Mencari ‘Pil’ Penolong untuk Pulihkan Para Ibu di Indonesia
(*)