Bertemu Woo Young Woo dan Lee Jun Ho di Acara Netflix Sarang K-orner

Rizka Rachmania - Kamis, 10 November 2022
Netflix Sarang K-orner, ruang imersif yang menghadirkan pengalaman bertemu tokoh drakor favorit.
Netflix Sarang K-orner, ruang imersif yang menghadirkan pengalaman bertemu tokoh drakor favorit. Dok. Netflix

Selain bertemu dengan Woo Young Woo dan Lee Jun Ho di ruang imersif Netflix Sarang K-orner untuk drakor Extraordinary Attorney Woo, Kawan Puan bisa menemukan ruang lain untuk drakor Little Women.

Dalam ruang imersif untuk drakor Little Women, Kawan Puan bakal disambut dengan pohon anggrek ungu raksasa serta semerbak wangi bunga.

Sebelum masuk, kamu juga bakal diberikan satu bunga anggrek ikonik dalam drakor Little Women untuk digantungkan pada ranting pohon di dalam ruangan.

Sambil menggantung bunga anggrek pada pohon dan mengucapkan harapan, Kawan Puan bakal menemui Oh In Hye yang sedang melukis, bersama dengan Won Sang Ah yang berada di depannya.

Ruang imersif drakor Little Women ini mengajak Kawan Puan memasuki salah satu scene dalam drakor tersebut, ketika Oh In Hye diminta Won Sang Ah melukis dirinya, namun remaja perempuan itu justru pingsan.

Sedangkan anggrek ungu merupakan anggrek misterius perlambang kematian dalam drakor Little Women.

Netflix Sarang K-orner hadirkan ruangan yang menyerupai salah satu scene di drakor Little Women.
Netflix Sarang K-orner hadirkan ruangan yang menyerupai salah satu scene di drakor Little Women. Dok. Netflix

Tak cukup sampai di situ, Kawan Puan berikutnya bakal diajak memasuki ruangan gelap penuh jerami yang merupakan ruang imersif untuk drakor Glitch.

Glitch adalah serial Korea terbaru di Netflix yang menceritakan pertemuan seorang perempuan muda dengan UFO.

Baca Juga: Sinopsis Series Glitch, Petualangan Jeon Yeo Bin dan Nana Memburu UFO

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat