Stroberi juga terkandung dalam produk skincare dan bodycare karena kaya akan vitamin E, antioksidan, dan quercetin.
Berbagai kandungan tersebut membantu melindungi kulit dari polusi, mengurangi peradangan, dan meningkatkan produksi kolagen.
Di samping itu, stroberi juga mengandung minyak lemak omega, membantu menjaga kulit tetap terhidrasi dan kenyal.
3. Manggis
Paparan polusi udara itu berdampak buruk pada kondisi kulit maupun tubuh manusia, oleh sebab itu butuh produk dengan kandungan antioksidan.
Pasalnya, antioksidan adalah bahan utama untuk melindungi kulit dari polusi.
Oleh sebab itu, mungkin Kawan Puan tidak asing lagi dengan buah manggis yang ada dalam produk skincare atau bodycare karena punya profil antioksidan yang unik dan kaya akan xanthone dengan sifat anti penuaan dan antiinflamasi.
Dalam formulasi perawatan kulit, buah manggis itu membantu melindungi kulit dari tekanan lingkungan dan polusi, serta menjadikan kulit lebih cerah.
4. Semangka
Semangka merupakan buah yang mengandung 92 persen air, sehingga cocok untuk menghidrasi kulit.
Dikarenakan sifat semangka yang melembabkan, maka tak heran jika buah ini cocok dijadikan sebagai sabun batangan dan masker hidrogel.
Wah buah-buahan di atas memang unggul untuk perawatan tubuh dan wajah ya, Kawan Puan.
Jadi apakah kamu tertarik untuk menjajal skincare dan bodycare yang mengandung buah-buahan?
Baca Juga: Cegah Penuaan, 4 Jenis Buah yang Bisa Bikin Kulit Cerah Secara Alami
(*)