Parapuan.co - Petroleum jelly dikenal dengan manfaatnya untuk melembapkan bibir dan bagian tubuh yang kering dan kasar.
Vaseline atau petroleum jelly ini sendiri adalah campuran lilin dan minyak mineral yang memiliki tekstur setengah padat menyerupai jeli.
Selain dapat melembapkan area kulit yang kering, rupanya petroleum jelly memiliki manfaat lainnya yang jarang kita ketahui.
Salah satunya, petroleum jelly juga memiliki manfaat baik untuk menjaga kesehatan rambut.
Melansir dari laman Stylecraze, berikut ini ulasan lengkap mengenai manfaat petroleum jelly untuk rambut.
1. Memperkuat Rambut
Petroleum jelly memiliki kandungan yang baik untuk merawat batang rambut.
Formulnay dapat melindungi rambut dari kekeringan dan kerusakan rambut, sehingga helaiannya tak mudah patah dan tetap kuat.
2. Mengatasi Rambut Kusut
Baca Juga: Cara Menggunakan Petroleum Jelly untuk Rambut hingga Bulu Mata
Petroleum jelly juga punya formula yang dapat membantu mengatur dan meredakan rambut kusut.
Tak hanya itu, kita juga bisa menggunakan sebagai hair mask pada bagian ujung rambut untuk mencegah terjadinya rambut bercabang.
3. Menjaga Kelembapan Rambut
Berikutnya, petroleum jelly juga diyakini dapat menjaga kelembapan rambut.
Hal ini berkat adanya mineral oil, petroleum oil, dan lilin alami pada petroleum jelly yang dapat menciptakan lapisan pelindung untuk mencegah hilangnya kelembapan pada rambut.
Dengan begitu, pemakaian petroleum jelly dapat mengunci dan mempertahankan kelembapan, memperkuatnya, dan mencegah terjadinya kerusakan.
4. Sebagai Styling Gel
Buat kamu yang ingin tampil dengan tatanan rambut clean dan slick back, maka kamu bisa memakai petroleum jelly.
Ya, petroleum jelly yang kamu punya dapat digunakan sebagai styling gel untuk memudahkan penataan rambut.
Adapun cara menggunakan petroleum jelly sebagai styling gel adalah dengan mengaplikasikannya secara tipis.
Baca Juga: Serbaguna, Ini 5 Manfaat Petroleum Jelly di Teras dan Halaman Rumah
(*)