Ini Rekomendasi Hijab Anti Kusut untuk Outfit ke Kantor, Tak Perlu Disetrika

Ratu Monita - Jumat, 18 November 2022
Rekomendasi hijab untuk outfit ke kantor.
Rekomendasi hijab untuk outfit ke kantor.

Parapuan.co - Bagi pengguna hijab, kerudung menjadi penyempurna tampilan outfit ke kantor. 

Ya, seiring perkembangan zaman, hijab bukan hanya berfungsi untuk menutup aurat.

Namun, hijab juga menjadi penunjang penampilan agar terlihat lebih stylish dan fashionable

Apalagi buat outfit ke kantor, dibutuhkan material bahan kerudung yang tepat untuk membuat penampilan tetap terlihat menawan.

Salah satu hal yang perlu diperhatikan untuk menentukan hijab ke kantor adalah bahannya yang anti kusut. 

Nah, kali ini PARAPUAN akan membagikan rekomendasi hijab anti kusut yang wajib dicoba untuk dipadankan dengan baju kerja.  

1. ZM Zaskia Mecca - Romansa Khatulistiwa

Hijab untuk oufit ke kantor: ZM Zaskia Mecca - Romansa Khatulistiwa.
Hijab untuk oufit ke kantor: ZM Zaskia Mecca - Romansa Khatulistiwa. Instagram/zaskiamecca_id

Rekomendasi pertama ada koleksi hijab motif dari brand modest milik atris Zaskia Adya Mecca. 

Baca Juga: Agar Tidak Mudah Rontok, Ini Cara Merawat Rambut bagi Hijaber

Koleksi hijab Romansa Khatulistiwa ini hadir dengan beragam pilihan motif yang punya nuansa warna yang berbeda-beda. 

Dibuat dengan material bahan silky mae, hijab ini terasa begitu lembut, mudah dibentuk, dan anti kusut. 

Untuk itu, hijab yang dijual dengan kisaran harga Rp199.000 ini sangat cocok digunakan bagi Kawan Puan untuk digunakan sebagai outfit ke kantor. 

2. HijabChic - Nura Scarf

Hijab untuk outfit ke kantor: HijabChic - Nura Scarf.
Hijab untuk outfit ke kantor: HijabChic - Nura Scarf. HijabChic

Berikutnya ada koleksi kerudung dari brand HijabChic yang bernama Nura Scarf. 

Koleksi ini hadir dengan material bahan ultrafine voile Japan yang mudah dibentuk dan nyaman dipakai sepanjang hari.

Berukuran 115 x 115 cm, sangat memungkinkan bagi Kawan Puan untuk membentuk sesuai dengan gaya hijab favorit kamu.

Kawan Puan bisa mendapatkan koleksi Nura Scarf ini untuk dipadupadankan bersama baju kerja dengan harga Rp159.000.

Baca Juga: Ini Cara Pakai Hijab Satin Segi Empat yang Stylish dan Tetap Rapi

3. Lozy Hijab - Embroidery Signature Square

Hijab untuk outfit ke kantor: Lozy Hijab - Embroidery Signature Square.
Hijab untuk outfit ke kantor: Lozy Hijab - Embroidery Signature Square. Lozy Hijab

Sebagian Kawan Puan mungkin sudah tak asing dengan brand hijab yang satu ini. 

Lozy Hijab menawarkan koleksi Embroidery Signature Square yang menggunakan material bahan voal cotton import jeruk.

Hal yang membuatnya unik adalah material bahannya yang bertekstur lembut dan terlihat seperti serat jeruk, dan tidak menerawang. 

Tak hanya itu, bahan ini juga tidak gampang kusut dan tegak di dahi.

Dengan ukuran 115×115 cm, hijab ini bisa kamu dapatkan dengan merogoh kocek sebesar Rp109.000.

4. Heaven Light - Ultrafine Paris

Hijab untuk outfit ke kantor: Heaven Light - Ultrafine Paris.
Hijab untuk outfit ke kantor: Heaven Light - Ultrafine Paris. Heaven Light

Rekomendasi berikutnya ada koleksi hijab Ultrafine Paris dari Heaven Light.

Koleksi hijab dari Heaven Light ini hadir dengan material bahan anti kusut dan mudah dibentuk. 

Berukuran 115x115cm, koleksi hijab dari Ultrafine Paris ini dibanderol dengan harga Rp92.500.

Nah, Kawan Puan itu tadi sederet rekomendasi hijab anti kusut untuk digunakan sebagai pelengkap outfit ke kantor. Selamat berbelanja!

Baca Juga: Tampil Santun dengan 5 Inspirasi Baju Kondangan dari Jakarta Muslim Fashion Week 2023

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja