Parapuan.co - Noda di kaca jendela tentu membuatnya terlihat kurang menarik.
Biasanya, noda di kaca jendela ini disebabkan karena air hujan yang mengering hingga kotoran hewan seperti burung.
Untuk membersihkannya, Kawan Puan bisa memanfaatkan cuka.
Cuka dinilai efektif untuk membantu membersihkan kaca jendela tanpa khawatir meninggalkan goresan.
Dilansir dari laman Kompas.com, begini cara membersihkan kaca jendela dengan menggunakan cuka.
1. Campur Air dengan Cuka
Untuk membersihkan kaca jendela, larutkan cuka bersama dengan air.
Campurkan cuka dan air dengan perbandingan yang sama.
Kemudian kocok air dan cuka hingga larut, campuran ini bisa digunakan sebagai pembersih kaca.
Baca Juga: Cara Praktis Hilangkan Noda di Kaca Jendela dengan Sabun Cuci Piring
2. Jangan Langsung Disemprotkan
Kemudian, untuk mengaplikasikannya hindari untuk langsung menyemprot cairan ini ke permukaan.
Kamu dapat menggunakan koran atau kain lembut seperti kain mikrofiber untuk menggosok permukaan.
Semprotkan cairan ini ke koran atau kain mikrofiber kemudian gosokkan ke permukaan kaca jendela.
Semprotkan kembali koran atau kain sesuai kebutuhan jika noda masih tertinggal.
3. Berikan Sentuhan Akhir
Untuk hasil yang lebih maksimal, kamu dapat menambahkan sentuhan akhir.
Kilaukan kaca setelah dibersihkan untuk hasil yang lebih baik, gunakan chamois atau kain lembut yang bersih dan kering.
Jangan gunakan tisu karena akan meninggalkan serat.
Nah Kawan Puan, itu tadi cara membersihkan kaca jendela dengan menggunakan cuka.
Apakah kamu sudah mencoba cara ini?
Baca Juga: Agar Lebih Awet, Ini 4 Cara Mencegah Goresan pada Kompor Kaca
(*)