Master vs Legend, Ini Beda Cara Memasak Chef Willgoz dan Sisca Soewitomo

Maharani Kusuma Daruwati - Jumat, 18 November 2022
Sisca Soewitomo dan Chef William Gozali adu skill dalam Master vs Legend.
Sisca Soewitomo dan Chef William Gozali adu skill dalam Master vs Legend. YouTube/Kecap Sedaap Indonesia

Parapuan.co - Nama Sisca Soewitomo sudah tak asing lagi di kancah kuliner Indonesia.

Sisca Soewitomo merupakan juru masak dan pakar kuliner yang kerap dijuluki sebagai Ratu Boga Indonesia.

Selain Sisca, kini mulai banyak muncul talenta baru di dunia kuliner. Salah satunya adalah William Gozali atau akrab disapa Chef Willgoz, jebolan ajang Master Chef Indonesia musim ketiga.

Keduanya kini ditantang untuk membuat masakan bercitarasa Indonesia dengan cara masing-masing.

Sebagai negara yang kaya akan sumber daya, dunia kuliner Indonesia turut menghasilkan beragam kreasi masakan yang menggugah selera.

Berbagai makanan Indonesia ini dikenal dengan rasanya yang khas, serta dihasilkan menggunakan aneka bahan dan rempah yang membuat rasanya kaya dan lezat.

Kali ini untuk menggaungi gerakan Revolusi Sedaap, Kecap Sedaap bersama brand ambassador-nya, Chef William Gozali (Willgoz) mengajak legenda kuliner Indonesia, Sisca Soewitomo, yang akan mengeksplorasi kreasi masakan dengan menggunakan Kecap Sedaap yang bertajuk Master Vs Legend Cooking Battle.

Cooking Battle ini telah tayang di Instagram resmi Kecap Sedaap @kecapsedaapid apada Selasa (15/11/2022), dan akan menampilkan dua generasi berbeda yang memiliki gaya masak berbeda pula, namun tetap memberikan inspirasi kepada Kawan Puan untuk lebih berani melakukan eksplorasi rasa dengan cara masing-masing.

“Eksplorasi masakan bisa dilakukan oleh semua orang dari berbagai generasi."

Baca Juga: Master vs Legend, Chef Willgoz Melawan Sisca Soewitomo, Siapa Juaranya?



REKOMENDASI HARI INI

Lebih dari Kompetisi, Indonesia Women Half Marathon Jadi Ajang Pemberdayaan Perempuan