Parapuan.co - Presiden Amerika Serikat, Joe Biden baru saja menggelar acara pernikahan cucu perempuan tertuanya yang bernama Naomi Biden.
Digelar pada Sabtu pagi (18/11/2022), acara pernikahan berlangsung di South Lawn Gedung Putih yang dihadiri oleh 250 tamu undangan.
Melansir dari laman Elle, ini merupakan acara pernikahan pertama yang diadakan di kediaman presiden AS setelah hampir satu dekade.
Dipersunting oleh kekasih hatinya, Peter Neal, Naomi tampil anggun dalam balutan gaun putih rancangan Ralph Lauren.
Gaun pernikahan yang dikenakannya tampak anggun dengan detail brukat lengan panjang dan kerah tinggi yang membuat lehernya terlihat jenjang.
Desain gaun ini juga tampak makin cantik dengan organza di sepanjang korset hingga ke bagian rok.
Terlihat, rok dari gaun putih ini memiliki potongan A-line yang menjuntai panjang.
Penampilan Naomi terlihat semakin menawan dengan rambutnya ditata dengan gaya low bun yang membuat dirinya tampak seperti seorang putri.
Baca Juga: Diundang ke Gedung Putih, BTS Bertemu Joe Biden dan Bahas Isu Penting
Tak hanya itu, Naomi juga mengenakan veil panjang yang memiliki detail pinggiran renda Chantilly khusus serta bordir.
Sang pengantin pria, Peter Neal juga tampil gagah dalam balutan setelan jas yang dilengkapi dengan vest berwarna gelap.
Sementara itu, sang nenek, Jill Biden menghadiri pernikahan cucu pertamanya dengan mengenakan coatdress velvet berwarna emerald.
Jill Biden juga melengkapi penampilannya tersebut dengan gloves karet berwarna senada.
Naomi Biden sendiri merupakan putri dari putra bungsu presiden, Hunter Biden dan mantan istrinya Kathleen Buhle.
Dalam pernikahan cucu pertamanya, Joe Biden menyampaikan, “Sungguh menyenangkan melihat Naomi tumbuh, menemukan siapa dirinya, dan mengukir kehidupan yang luar biasa untuk dirinya sendiri.”
“Sekarang, kami sangat bangga melihatnya memilih Peter sebagai suaminya dan kami merasa terhormat untuk menyambutnya di keluarga kami. Kami berharap hari-hari mereka penuh tawa dan cinta yang tumbuh lebih dalam setiap tahun,” sambungnya.
Baca Juga: Keren! BTS Diundang ke White House untuk Suarakan Anti Kebencian terhadap Masyarakat Asia
(*)