Sebagai informasi, jamur tidak dapat hidup dalam kondisi asam, dan cuka cukup efektif untuk mengatasinya.
Kawan Puan dapat menuangkan sedikit cuka di pakaian yang memiliki bau tak sedap, lalu cuci.
2. Air Perasan Lemon
Selanjutnya, kamu juga bisa menggunakan air perasan lemon.
Jarang diketahui, sifat air perasan lemon yang asam dapat membasmi jamur penyebab bau apek di baju.
Cukup campurkan air perasan lemon dengan air, kemudian oleskan pada area yang memiliki bau.
Setelah selesai, cuci pakaian seperti biasa.
3. Baking Soda
Terakhir, Kawan Puan juga bisa memanfaatkan baking soda untuk menghilangkan bau tak sedap di pakaian saat musim hujan.
Seperti diketahui, baking soda memiliki manfaat luar biasa untuk kebutuhan rumah tangga, termasuk mengatasi bau apek di baju.
Yang perlu kamu lakukan hanyalah menaburkan sedikit baking soda ke pakaian yang berbau.
Langkah selanjutnya adalah lakukan proses pencucian seperti biasanya.
Itu tadi tiga cara menghilangkan bau tak sedap pakaian saat musim hujan. Selamat mencoba!
Baca Juga: Tips Menjaga Warna Pakaian Putih, Manfaatkan Air Perasan Lemon
(*)