Parapuan.co - Ada tiga topik menarik yang masuk dalam daftar Berita Terpopuler Fashion dan Beauty hari ini.
Mulai dari kemajuan teknologi yang memengaruhi tren fashion hingga penggunaan high heels berdampak pada munculnya varises.
Ada pula tentang inspirasi outfit ke kantor ala Song Hye Kyo, yang masih ramai diperbincangkan.
Ini dia tiga berita terpopuler fashion dan beauty yang menarik untuk diulas.
1. Teknologi Pengaruhi Industri Mode, Ini Tren Fashion yang Akan Besar di 2022
Tahukah Kawan Puan, bahwa ternyata perkembangan teknologi turut memengaruhi pergerakkan tren fashion di berbagai negara, termasuk Indonesia, loh.
Bukan hanya perputaran trennya yang makin cepat, tapi para pelaku usaha fashion-nya juga kian adaptif dan kreatif dalam menciptakan produk mode yang bisa memenuhi kebutuhan masyarakat.
Hal ini juga disampaikan oleh Adi Rahardja, Head of Fashion & Lifestyle Shopee Indonesia.
"Perkembangan tren dan teknologi memang memiliki pengaruh yang cukup penting terhadap perkembangan industri fashion. Mulai dari segala kemudahan akses serta exposure terhadap gaya fashion. Perputaran tren fashion juga semakin cepat," ujar Adi.
Baca Juga: Rahasia Awet Muda Perempuan Korea, Mengenal Perawatan Kulit Sejak Dini
Bahkan berdasarkan data Shopee, produk fashion adalah salah satu kategori yang ramai diincar di marketplace ini.
Lantas bagaimana pengaruh kemajuan teknologi terhadap tren fashion? Klik tautan berikut untuk melihat ulasannya.
2. Ulang Tahun ke-41, Ini Inspirasi Outfit ke Kantor ala Song Hye Kyo
Penampilan Song Hye Kyo yang simple nan stylish bisa Kawan Puan jadikan inspirasi untuk outfit ke kantor.
Tepat pada hari ini (22/11/2022), pemain dari Descendant of The Sun ini bertambah usia.
Berusia 41 tahun, lawan main Jang Ki Yong di drama Now We're Breaking Up ini selalu tampil dengan gayanya yang modis.
Hal ini juga didukung dengan parasnya yang menawan dan terlihat awet muda meski sudah memasuki umur kepala empat.
Jika dilihat dari unggahan akun Instagram pribadinya @kyo1122, Song Hye Kyo kerap tampil dengan gaya yang cocok dikenakan sebagai outfit ke kantor.
Intip inspirasi baju kerja ala Song Hye Kyo dengan klik tautan berikut ini.
Baca Juga: Cocok untuk Kulit Sensitif, Ini Manfaat Kandungan PHA pada Skincare
3. Pakai High Heels Berpotensi Bikin Varises, Dokter Ungkap Cara Mencegahnya
High heels termasuk alas kaki yang sering dipakai perempuan, tentunya termasuk Kawan Puan ya.
Dengan memakai high heels, bisa menunjang penampilanmu jadi lebih anggun ya.
Tapi penggunaan high heels terlalu sering dapat menyebabkan varises.
Selaku dokter dokter spesialis bedah subspesialis bedah vaskular dan endovaskular konsultan RS Pondok Indah, dr. Febriansyah Kartadinata Rachim, Sp. B, Subsp. BVE (K) membenarkan jika perempuan yang terlalu sering menggunakan high heels dapat mengalami varises.
Klik tautan berikut ini untuk mengetahui penjelasan dokter mengenai dampak mengenakan high heels terhadap munculnya varises.
(*)