Parapuan.co - Raffi Ahmad menjadi sorotan setelah mengajak putranya, Rafathar, pulang terlebih dahulu saat Piala Dunia 2022 Portugal vs Ghana pada Kamis (24/11/2022).
Awalnya, Raffi Ahmad masih menikmati pertandingan hingga babak pertama dengan skor kosong untuk dua tim tersebut.
"Gimana nih babak 1 masih 0-0," kata Raffi dikutip dari Instagram @raffinagita1717 via Kompas.com.
Saat melihat pendukung Ghana di tengah pertandingan bola tersebut, Raffi Ahmad mulai merasa cemas.
Portugal pun berhasil mencetak tiga gol di babak kedua, membuat Ghana tertinggal cukup jauh.
Raffi Ahmad pun mengajak Rafathar untuk segera keluar dari stadion walaupun pertandingan belum selesai.
"A, kita kabur aja," kata Raffi Ahmad kepada Rafathar.
"Ghana rusuh takutnya, udah mulai ramai. Okay ini menit 82 kita cabut," lanjutnya.
Saat keluar dari stadion, Raffi Ahmad melihat banyak penonton lain yang juga sudah berada di luar untuk menghindari kerusuhan.
Baca Juga: 4 Momen Seru Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Nonton Piala Dunia 2022 di Qatar
"Ayo A' kita cabut," ucap Raffi lagi kepada Rafathar.
Rafathar pun terlihat berjalan di belakang Raffi Ahmad, mengikuti arahan dari sang ayah.
"Tuh orang-orang udah pada kabur, kayaknya ramai deh," sambung Raffi Ahmad.
Ketika Raffi Ahmad berjalan keluar dari stadion, Ghana berhasil mencetak tambahan gol dan mengejar Portugal.
Skor akhir pertandingan Ghana vs Portugal pun menjadi 2-3, dipimpin oleh Portugal.
"Ternyata Ghana pas kita di luar gol dia, 3-2 guys," kata Raffi Ahmad.
"Polisi sudah standby di depan. Kita sudah meninggalkan stadion karena di depan takut rusuh," katanya lebih lanjut.
Gol yang diraih Portugal datang dari tendangan Cristiano Ronaldo lewat penalti, kemudian dilanjutkan oleh Joao Felix dan Rafael Leao.
Sementara, dua gol yang dicetak Ghana berasal dari Andre Ayew dan Osman Bukari.
Baca Juga: Bikin Iri, Nagita Slavina Ceritakan Pengalaman Satu Hotel dengan Song Hye Kyo
(*)