Pemakaian Bath Gloves Viral di TikTok, Ketahui Efek Sampingnya

Ratu Monita - Sabtu, 26 November 2022
Bath gloves viral di TikTok.
Bath gloves viral di TikTok. yacobchuk

Parapuan.co - Beberapa waktu belakangan ini, pemakaian bath gloves atau biasa disebut juga dengan exfoliating gloves viral di TikTok

Sebenarnya, pemakaian sarung tangan untuk eksfoliasi ini bukanlah suatu hal baru di dunia kecantikan. 

Namun, baru-baru ini pemakaiannya kembali ramai dibicarakan dan viral di TikTok. 

Bahkan di media sosial tersebut, pencarian istilah exfoliating gloves telah menghasilkan 128,7 juta penayangan.

Sementara untuk tagar #exfoliatinglove telah mengumpulkan lebih dari 62 juta penayangan, dengan ribuan pengguna membagikan video mengenai item kecantikan yang disebut efektif untuk mengangkat sel kulit mati. 

Lebih lanjut, melansir dari laman Everyday Health, Howard Sobel, M.D, seorang ahli bedah kulit di Lenox Hill Hospital memberikan penjelasannya terkait bath gloves tersebut. 

"Exfoliating gloves dirancang secara instan untuk mengangkat sel kulit mati dan memiliki ukuran pas di tangan sehingga mudah menjangkau area sulit, seperti punggung, bahu, tumit, dan jari kaki," ujarnya.

Kemudahan yang ditawarkan dalam pemakaian bath gloves ini menjadikannya sebagai produk favorit bagi beberapa perempuan karena mirip perawatan spa yang bisa dilakukan di rumah.

Namun faktanya, pemakaian bath gloves yang populer di TikTok ini tak bisa sembarangan dan harus memerhatikan beberapa hal. 

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Bath Gloves yang Viral di TikTok, Aman untuk Kulit?

Karena, penggunaannya juga berisiko menimbulkan sejumlah efek samping pada kulit. 

Efek Samping Pemakaian Bath Gloves yang Viral di TikTok

Menurut American Academy of Dermatology (AAD), kemungkinan tidak semua orang akan cocok dengan mechanical exfoliate seperti yang dilakukan oleh bath gloves ini.

Misalnya, bagi mereka yang memiliki sejumlah kondisi kulit tertentu seperti kering dan sensitif.

Pemakaian bath gloves ini kemungkinan akan menyebabkan jerawat atau bahkan kulit yang begitu kering.

Selain itu, AAD juga mengimbau bagi pemilik warna kulit gelap untuk menghindari mechanical exfoliate ini, karena dapat menyebabkan bintik hitam pada kulit.

Sobel juga menyarankan untuk tidak terlalu sering menggunakan bath gloves, yang populer di TikTok, meskipun memiliki jenis kulit yang normal. 

Karena melakukan eksfoliasi yang berlebihan dapat berisiko buruk bagi skin barrier. 

“Eksfoliasi berlebih dapat merusak penghalang kulit dan dapat membuat retakan mikro pada kulit yang memungkinkan bakteri dan kuman masuk,” jelasnya.

Baca Juga: Mandi sambil Berendam, Ini Rekomendasi Bubble Bath di Shopee Harga Mulai Rp 49 Ribu

Tak hanya itu, kebiasaan tersebut juga dapat menyebabkan kulit iritasi, menimbulkan kemerahan, hingga peradangan pada kulit.

Secara umum, kata Dr. Suozzi, pemakaian bath gloves dinilai berlebihan jika kamu menggunakan lebih dari 2 kali dalam seminggu. 

Untuk menjaga kulit tetap sehat, disarankan memakai bath gloves cukup 1 kali dalam seminggu. 

Tak Disarankan saat Kulit Berjerawat 

Kathleen C. Suozzi, MD, direktur dermatologi estetika di Yale Medicine dan asisten profesor di Yale School of Medicine di New Haven menyarankan orang yang berjerawat dan pemilik kulit sensitif untuk berhati-hati saat menggunakan bath gloves.

Khusus untuk pemilik kulit berjerawat, penggunaan bath gloves yang berlebihan dapat menyebabkan acne mechanica, sejenis jerawat yang disebabkan oleh panas, tekanan, atau gesekan pada kulit, menurut AAD.

Selain itu, mechanical exfoliate juga dapat menyebabkan abrasi kecil pada kulit jika dilakukan secara berlebihan, katanya.

Sementara untuk pemilik kulit sensitif, eksfoliasi yang berlebihan dapat menyebabkan iritasi dan memicu jerawat.

Dalam kondisi ekstrim dapat menyebabkan superinfeksi kulit, yakni infeksi bakteri atau virus lain pada kulit.

Nah, Kawan Puan itu tadi ulasan mengenai efek samping dari pemakaian bath gloves yang viral di TikTok. 

Baca Juga: Mengenal Manfaat Kandungan Bisabolol pada Skincare, Mampu Redakan Jerawat

(*)

Sumber: Everyday Health
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

4 Momen Memukau di Konser Isyana, Dari Duet hingga Kehangatan Keluarga