Fakta Menarik MMA 2022, Ada Reunian Kim Sejeong dan Ahn Hyo Seop

Linda Fitria - Minggu, 27 November 2022
Pemain A Business Proposal
Pemain A Business Proposal SBS via Soompi.com

Parapuan.co - Kawan Puan, Melon Music Awards (MMA) 2022 baru saja digelar kemarin, Sabtu (26/11/2022).

Bagi yang belum tahu, MMA sendiri adalah ajang penghargaan bergengsi bagi para musisi Korea Selatan.

Di acara MMA 2022 kali ini, sederet nominasi dibacakan dan para pemenang pun dengan bangga membawa pulang pialanya.

Namun tak hanya soal piala penghargaan MMA 2022 saja nih, Kawan Puan.

Ada beberapa fakta menarik lain yang terjadi di MMA 2022 semalam. Apa saja ya?

1. Reunian Kim Sejeong dan Ahn Hyo Seop

Di acara semalam, bintang drakor A Business Proposal reunian nih, Kawan Puan.

Kim Sejeong dan Ahn Hyo Seop menyapa penggemar di MMA sebagai presenter.

Momen pertemuan keduanya pun dibagikan Sejeong di Instagram dan mendapat banyak respons.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh 김세정 (@clean_0828)

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Drakor I Wanna Hear Your Song, Ada Kim Sejeong

2. IVE Sabet Daesang MMA 2022

Selain reunian Kim Sejeong dan Ahn Hyo Seop, momen MMA juga dihiasi tangis haru girl group IVE.

Melansir Soompi, IVE tak kuasa menahan air mata saat berhasil meraih Daesang atau penghargaan Grand Prize.

Yang menarik, IVE menjadi girl group tercepat ketiga meraih Daesang setelah miss A dan 2NE1.

3. BTS Menang Daesang 7 Tahun Berturut-turut

Selain IVE, BTS juga kembali menyabet piala Daesang di MMA 2022 ini.

BTS berhasil membawa 4 penghargaan langsung yakni Best Record of the Year (Daesang), Best Group (Male), KakaoBank Everyone's Star, dan juga Melon Top 10 Awards.

Melansir Allkpop, pencapaian ini membawa BTS menerima penghargaan tertinggi dari MMA selama 7 tahun berturut-turut.

Baca Juga: Segera Rilis, RM BTS Bocorkan Daftar Lagu untuk Album Indigo

(*)

Sumber: Allkpop,Soompi
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029