Kembali ke Indonesia Lewat Soundrenaline 2022, Neck Deep Bawakan Wish You Were Here

Firdhayanti - Minggu, 27 November 2022
Penampilan Neckdeep di Soundrenaline, Sabtu (26/11/2022) di EcoPark, Ancol, Jakarta Utara.
Penampilan Neckdeep di Soundrenaline, Sabtu (26/11/2022) di EcoPark, Ancol, Jakarta Utara. Dok.PARAPUAN/Firdhayanti

Parapuan.co - Kembali ke Indonesia, grup band Neck Deep tampil dalam acara musik Soundrenaline 2022.

Meskipun venue diguyur hujan, penonton masih antusias buat bernyanyi bersama Neck Deep lho, Kawan Puan. 

Pada Sabtu (26/11/2022), PARAPUAN berkesempatan datang ke EcoPark Ancol yang menjadi lokasi venue Soundrenaline 2022.

Penampilan Neck Deep sempat ditunda dari jam yang direncanakan karena venue yang diguyur hujan. 

Hal itu membuat para penonton banyak yang mengenakan jas hujan. 

Para penonton sudah memadati panggung sebelum Ben Barlow, Sam Bowden, Seb Barlow, dan Matt Wess hadir. 

Sekitar pukul 5 sore, band asal Wrexham, South Wales, Inggris Raya itu pun naik ke panggung A stage dan memulai penampilan dengan lagu "Motion Sickness". 

Setelahnya, ia juga membawakan "Low Life",  "Kali Ma", "December", dan masih banyak lagi. 

Di tengah-tengah penampilan, Ben Barlow dkk juga membawakan "Wish You Were Here".

Baca Juga: Kocak! Begini Keseruan Penampilan The Prediksi di Soundrenaline 2022

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Kembali ke Indonesia Lewat Soundrenaline 2022, Neck Deep Bawakan Wish You Were Here