Kembali ke Indonesia Lewat Soundrenaline 2022, Neck Deep Bawakan Wish You Were Here

Firdhayanti - Minggu, 27 November 2022
Penampilan Neckdeep di Soundrenaline, Sabtu (26/11/2022) di EcoPark, Ancol, Jakarta Utara.
Penampilan Neckdeep di Soundrenaline, Sabtu (26/11/2022) di EcoPark, Ancol, Jakarta Utara. Dok.PARAPUAN/Firdhayanti

Ben pun mendedikasikan lagu ini untuk kakak laki-lakinya yang tak bisa hadir.

"Aku juga ingin mengajak kalian semua yang kehilangan teman, keluarga, dan siapa pun yang menemukan kenyamanan dalam musik kita. Semua itu." 

"Kita bisa berbicara dengan musik dan itu bisa membantumu melewati masa-masa sulit dan itu sangatlah hebat. Sesuatu yang bisa mengubah hidup kita, itu sangatlah indah. Untuk kakakku Sam, dan semua yang merasakan kehilangan orang tercinta, lagu ini berjudul "Wish You Were Here"," kata vokalis tersebut.

Membawakan lagu yang sempat menjadi latar musik di berbagai unggahan Reels dan TikTok, para penonton pun ikut bernyanyi di tengah hujan. 

"Terimakasih, terimakasih, terimakasih," ujar Ben. 

"Begitu tulusnya melihat kalian menempatkan cinta, energi, dan dukungan pada band," lanjutnya. 

Di akhir penampilan, Neck Deep membawakan lagu populernya yang bertajuk "In Bloom".

Penampilan Neck Deep kali ini begitu ditunggu-tunggu para penggemarnya. 

Pasalnya, Neck Deep sendiri terakhir tampil di Indonesia pada tahun 2018 lalu, Kawan Puan.

Selain Neck Deep, berbagai artis internasional turut memeriahkan Soundrenaline 2022, seperti Weezer, Plain White T's, Mono, Copeland, Hollow Coves, Sheila Majid, dan masih banyak lagi. 

Baca Juga: Viral di Tiktok, Ini Dia Makna Lagu Wish You Were Here dari Neck Deep

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha