Ini 4 Tips Memasak Cepat Fufu, Makanan khas Afrika yang Viral di TikTok

Anna Maria Anggita - Selasa, 29 November 2022
Tips memasak cepat fufu
Tips memasak cepat fufu bassey edoho

Parapuan.co - Belakangan ini fufu tengah menjadi makanan yang viral di TikTok. Jika Kawan Puan ingin menjajalnya, maka ada tips memasak cepat yang bisa kamu ikuti.

Diketahui fufu merupakan santapan khas Afrika yang terbuat dari singkong yang dihancurkan.

Fufu yang viral di TikTok ini menjadi sumber karbohidrat, yang biasanya disantap dengan sup khas Afrika. Lantas bagaimana pembutannya?

Dilansir dari finedininglovers, berikut ini tips memasak cepat fufu yang bisa kamu ikuti. Simak ya!

1. Siapkan Bahan-Bahannya

Bahan dasar untuk membuat fufu
Bahan dasar untuk membuat fufu Floortje

Kawan Puan perlu kamu ketahui kalau membuat fufu tidak harus dari singkong, sebab bisa juga berbahan ubi, pisang, sukun, maupun jagung lho.

Jika sudah menentukan bahan dasarnya, cara memasak fufu berikutnya yakni dengan  menyiapkan bahan lain seperti:

- Garam

Baca Juga: Ide Bisnis Menarik! Ini 4 Tips Memasak Cepat Ceker Dimsum yang Empuk

- Lada hitam

- Minyak zaitun.

 2. Mulai Olah Singkong

Tips memasak cepat berikutnya yakni dengan mengupas singkong atau bahan yang kamu pilih menjadi beberapa bagian terlebih dahulu.

Sebelum direbus, pastikan singkong juga sudah dicuci sampai bersih yah.

Singkong yang sudah dipotong dan dibersihkan bisa dimasukan ke dalam panci besar. 

Cara memasak selanjutnya adalah dengan menambahkan air ke dalam panci sampai singkong terendam, lalu masukan garam.

3. Masak di Api Besar

Baca Juga: Simak Tips Memasak Cepat Kekian, Perlu Pakai Putih Telur agar Kenyal

Proses perebusan harus dengan menggunakan api besar, selama 20 menit atau hingga singkong jadi lunak.

Jika sudah lunak, tiriskan singkong lalu dinginkan dan sisakan air rebusan sekitar dua gelas.

Bila sudah dingin, kamun bisa memasukan singkong ke dalam wadah yang berukuran sedang, lalu tambahkan minyak dan bumbui menggunakan garam serta merica.

4. Hancurkan Singkong

Singkong yang sudah dibumbui tadi bisa dihancurkan menggunakan penghancur kentang atau garpu.

Kamu juga bisa menggunakan food processor untuk menghancurkang singkong lebih cepat dan mudah. Tapi pastikan jangan sampai jadi pure ya, Kawan Puan.

Kalau sudah hancur sesuai dengan tekstur yang diinginkan, kamu bisa memasukan kembali ke dalam mangkuk dan kocok pakai sendok kayu hingga hasilnya elastis.

Kemudian, tambahkan air sisa rebusan singkong ke dalam mangkuk demi mendapatkan kekentalan yang diinginkan.

Apabila sudah sesuai dengan kekentalan yang diinginkan, fufu pun dibulatkan menjadi delapan bola dengan ukuran yang sama.

Fufu pun sudah jadi dan siap disantap dengan sup khas Afrika.

Nah, Kawan Puan, semoga tips memasak cepat di atas dapat membantumu saat membuat fufu ya.

Baca Juga: Ini 5 Tips Memasak Cepat Roti Kukus agar Hasilnya Tidak Keriput

(*)

Sumber: finedininglovers.com
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Tips Switch Career buat Perempuan: 2 Langkah Memulai Jalur Karier Baru