Parapuan.co - Keberadaan semut di rumah cukup mengganggu kenyamanan kita, Kawan Puan.
Meski tidak berbahaya, semut dapat meninggalkan rasa gatal jika menggigit kulitmu.
Keberadaan semut di rumah umumnya untuk mencari sumber makanan.
Tak heran jika semut kerap di temukan di dapur, meja makan, bahkan kabinet untuk menyimpan makanan.
Dilansir dari laman Kompas.com, ada tiga hal yang bisa menjadi penyebab adanya semut di rumah.
Kira-kira apa saja penyebabnya? Berikut penjelasan selengkapnya:
1. Permukaan Minyak Tidak Segera Dibersihkan
Tumpahan makanan atau minuman dapat mengundang semut ke dalam rumah.
Ini juga berlaku jika kamu tak segera membersihkan tumpahan minyak di dapur.
Baca Juga: Cara Membasmi Semut di Rumah untuk Selamanya Memakai Campuran Boraks
Meskipun kelihatannya tidak mungkin, sisa minyak dan sisa makanan adalah sumber makanan lain yang juga menarik perhatian semut.
Oleh karena itu, segera bersihkan segala jenis tumpahan di lantai agar semut tidak masuk ke dalam rumah.
Bersihkan permukaan hingga benar-benar bersih, Kawan Puan.
2. Tempat Sampah yang Tak Dibuang
Jarang membuang sampah di dalam rumah juga dapat mengundang semut, lho.
Perlu diketahui bahwa bagian dalam tempat sampah menghasilkan residu limbah yang menempel di setiap sisi permukaan sampah dan hal tersebut dapat menarik semut.
Oleh karena itu, Kawan Puan harus membersihkan semua tempat sampah di dalam rumah dan membuang isinya.
Langkah ini dilakukan agar semut dan hama lain tidak masuk ke dalam rumah.
Baca Juga: 4 Bahan Alami untuk Mengusir Semut di Rumah, Salah Satunya Ampas Kopi
3. Makanan Dibiarkan Terbuka
Makanan yang dibiarkan terbuka juga dapat menarik perhatian semut lho, Kawan Puan.
Semut membutuhkan makanan dan air untuk hidup. Tak heran jika semut sering ditemukan di dapur dan menyerang gula di atas kabinet.
Tak hanya itu, makanan yang dibiarkan terbuka di atas meja makan juga akan menarik perhatian semut.
Untuk mengatasinya, disarankan Kawan Puan menyimpan makanan di wadah yang kedap udara.
Itu tadi tiga hal yang dapat menarik semut ke dalam rumah. Mulai dari makanan yang tumpah hingga keberadaan sumber makanan.
Jadi, hindari melakukan tiga hal ini, Kawan Puan!
Baca Juga: 3 Manfaat Kayu Manis untuk Tanaman, Mengendalikan Serangan Semut
(*)