3 Hal yang Perlu Orang Tua Lakukan Jika Anak Menjadi Pelaku Bullying

Saras Bening Sumunar - Minggu, 11 Desember 2022
Hal yang perlu orang tua lakukan jika anak menjadi pelaku bullying atau perundungan.
Hal yang perlu orang tua lakukan jika anak menjadi pelaku bullying atau perundungan. shironosov

Hal pertama yang perlu orang tua lakukan ketika mendapati anak melakukan bullying pada temannya adalah jangan langsung menuduhnya.

Penting bagi orang tua untuk memulai berdiskusi dengan anak tanpa menuduh atau menyudutkan mereka.

Menuduh anak secara langsung hanya membuat mereka marah dan tak mau berbicara.

Jadi, meskipun kamu juga emosi ada baiknya untuk mendengarkan penjelasan anak terlebih dahulu.

2. Cari Penyebabnya

Tentu, ada alasan dan penyebab mengapa anak melakukan bullying pada temannya.

Untuk itu, kesampingkan amarahmu dan cari tahu apa penyebabnya.

Bisa saja anak melakukan bullying karena melihat konten negatif di internet, merasa memiliki kekuasaan, atau bahkan memiliki tingkat kepercayaan diri yang rendah.

Baca Juga: Orang Tua Harus Tahu, Ini 3 Cara Mendampingi Anak Korban Bullying

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Mengapa Semut Muncul di Rumah Saat Musim Hujan? Ini Cara Mengatasinya