Merasa tak mendapatkan dukungan, karakter perempuan Kirana dalam web series Cerita Cita Kirana tak pantang menyerah.
Ia tetap meneruskan kegiatan ekstrakurikuler sinematografinya demi bisa menekuni dunia perfilman.
Kirana adalah sosok remaja yang tak pantang menyerah dalam menggapai impian dan cita-citanya.
Ia mencari cara untuk mengkomunikasikan impiannya ini kepada ibunya yang mulanya tak setuju dengan pilihannya tersebut.
Beruntung, Kirana punya teman-temannya di sekolah yang mendukung aktivitas dan impiannya itu.
Keisya Levronka mengatakan bahwa Kirana punya sifat dan karakter yang mirip dengan dirinya di dunia nyata.
Beberapa sifat yang mirip dengan karakternya di dunia nyata adalah cuek, songong, dan cerewetnya Kirana.
"Untungnya si Kirana ini beberapa hal sama kayak aku, mungkin untuk, Kirana itu bawel banget sama teman-temannya itu berisik banget, itu yang Keisya juga punya," ucap Keisya saat acara Press Conference Web Series Pigeon Teens Season 2 di Jakarta Selatan, Kamis, (8/12/2022).
Kemiripan tokoh perempuan Kirana dengan Keisya itu membantu sang artis untuk mendalami dan memerankannya.
Baca Juga: Hits di TikTok, Ini Makna Lagu Tak Ingin Usai Milik Keisya Levronka