5. Membaca Buku Bersama
Kamu dan suami juga dapat membaca buku bersama untuk menciptakan topik percakapan yang menarik.
Di zaman seperti sekarang, kamu tak harus mempunyai buku fisik, tetapi bisa memanfaatkan buku digital.
6. Bermain seperti Anak-Anak
Untuk menumbuhkan romantisme, kamu dan suami bisa mencoba kencan dengan bermain layaknya anak-anak.
Entah itu bermain lempar-lemparan bola-bola air, main gulat, petak umpet, dan permainan seru lainnya.
7. Membuka Album Foto Lama
Pilihan ide kencan di rumah saja bersama suami ialah dengan membuka-buka album foto lama.
Sembari membuka-buka foto, kamu dan pasangan bisa mengenang kembali masa di mana potret tersebut diambil.
Agar lebih romantis, kamu dan suami bisa menyusuri kenangan itu sambil berpelukan di sofa atau tempat tidur.
Bagaimana menurut Kawan Puan? Kencan di rumah saja juga seru, bukan?
Baca Juga: 6 Potret Prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Pakai Baju Adat
(*)