Sosok Sri Astari Rasjid, Mantan Dubes RI yang Juga Seniman Kontemporer

Arintha Widya - Senin, 12 Desember 2022
Sri Astari Rasjid.
Sri Astari Rasjid. (Dokumentasi Irjen Petrus R Golose/BNPT)

Parapuan.co - Sebagian dari Kawan Puan mungkin belum familier dengan nama Sri Astari Rasjid. Siapakah dia?

Sri Astari Rasjid merupakan perempuan yang dikenal sebagai salah satu seniman dalam dunia seni rupa kontemporer di Indonesia.

Sri Astari Rasjid belum lama ini dikabarkan meninggal dunia di usia 69 tahun, tepatnya pada Minggu (11/12/2022).

Selain seorang seniman, sosok yang satu ini juga dikenal sebagai mantan Duta Besar Republik Indonesia (Dubes RI) untuk Bulgaria, Albania, dan Macedonia.

Seperti apa kisah hidupnya? Simak informasi lengkapnya sebagaimana mengutip Tribunnews.com di bawah ini!

Profil dan Biodata Sri Astari Rasjid

Sri Astari Rasjid lahir di Jakarta, 26 Maret 1953. Ia tumbuh dan besar di Indonesia hingga kemudian melanjutkan studi di luar negeri.

Perempuan yang akrab disapa Astari ini menempuh pendidikan S1 jurusan Sastra Inggris di Universitas Indonesia pada 1973.

Tahun 1975 hingga 1979, ia belajar seni fashion design di Lucy Clayton School di London, Inggris.

Baca Juga: Eksplorasi Desainer Muda, Emina Gelar Kompetisi Fashion Design

Sumber: tribunnews
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Sosok Sri Astari Rasjid, Mantan Dubes RI yang Juga Seniman Kontemporer