Tips hemat dari opsi yang kamu ambil menentukan kualitas gambar, mulai dari 0,3 GB per jam untuk kualitas rendah sampai 3 GB per jam untuk kualitas tinggi.
Sementara untuk opsi otomatis, kualitas video yang ditampilkan akan dipengaruhi oleh kecepatan koneksi internet.
2. Mengatur Koneksi yang Digunakan di Netflix
Bagi pengguna Netflix, cara lain menghemat kuota data ialah dengan mengatur koneksi yang kamu gunakan untuk streaming.
Di Netflix, terdapat empat opsi pengaturan koneksi, yaitu Otomatis, Hanya Wi-Fi, Hemat Data, dan Data Maksimum.
Sesuai namanya, opsi di atas akan membuat perangkat memakai koneksi yang kamu pilih jika hendak digunakan untuk mengakses layanan.
Opsi Otomatis berarti tergantung konseksi internet provider kamu, sedangkan Hanya Wi-Fi berarti layanan Netflix cuma bisa diakses jika perangkatmu terhubung ke Wi-Fi.
Lalu untuk opsi Hemat Data, kamu akan bisa menghemat penggunaan hingga 6 jam untuk setiap 1 GB data.
Bagi pelanggan paket unlimited, tips cermat yang bisa dipakai adalah Data Maksimum karena opsi ini melakukan streaming kualitas terbaik sesuai perangkat dan konten yang sedang ditonton.
Baca Juga: Sukses Jadi Konten Kreator Berpenghasilan Rp 30 Juta Sebulan, Begini Tipsnya!