Parapuan.co - Tips memasak cepat beras merah bisa diterapkan, mengingat jenis beras ini merupakan salah satu sumber karbohidrat.
Meski lebih sehat, beras merah yang sudah jadi nasi biasanya memiliki tekstur lebih keras dibandingkan dengan nasi putih.
Beras merah biasanya disantap oleh orang yang sedang menjalani diet karena tinggi serat.
Agar beras merah tetao nikmat disantap oleh mereka yang diet, maka kamu harus tahu tips memasak cepat sumber karbohidrat ini:
Dilansir dari Kompas.com, berikut ini cara mengolah beras merah supaya hasilnya pulen, simak ya!
1. Masak Pakai Air Panas
Fernando David Lahea, pemilik restoran makanan sehat Guufoof mengungkap bahwa memasak beras merah berarti kita harus menyiapkan air panas.
Cara memasak beras merah agar nasi tidak keras ialah menggunakan air panas.
Baca Juga: Pilih Dada! Ini 4 Tips Memasak Cepat Daging Ayam Jadi Makanan Sehat
David mengungkap tips memasak cepat beras merah ialah menggunakan air yang sudah direbus terlebih dahulu.
"Airnya sudah panas, sudah direbus sampai panas banget. Dimasak kurang lebih 40 menit untuk 8-12 gelas," papar David.
2. Tambahkan Cuka
Cara memasak beras merah berikutnya yakni dengan mempersiapkan:
- Cuka.
- Garam.
- Minyak.
Baca Juga: 4 Tips Memasak Cepat Bolu agar Hasilnya Tak Kempis, Kocok Putih Telur sampai Mengembang
Penambahan cuka berperan agar nantinya nasi merah jadi pulen dan tidak keras.
Setelah itu, tambahkan minyak dan garam supaya nasi merah tidak lengket.
3. Jangan Langsung Buka Penanak Nasi
Apabila nasi merah sudah matang, sebaiknya hindari membuka penanak nasi langsung.
Menurut David, membuka rice cooker sesaat setelah nasi baru matang dapat menyebabkan tekstur nasi jadi keras.
Alangkah baiknya, diamkan nasi merah di dalam penanak nasi terlebih dahulu.
Diamkan rice cooker dalam keadaan tertutup sampai uapnya berkurang.
Setelah uap berkurang, rice cooker bisa dibuka dan nasinya diaduk-aduk terlebih dahulu.
Pengadukan bertujuan agar semua nasi jadi pulen dan tidak keras sehingga nikmat saat disantap dengan berbagai lauk.
Pastikan ikuti tips memasak cepat di atas untuk mendapatkan nasi merah yang pulen, ya.
Baca Juga: 4 Tips Memasak Cepat Emping Melinjo, Hasilnya Renyah dan Harum
(*)