2. Hapus foundation yang sudah lama dipakai
Untuk menghilangkan riasan dengan efektif, kau akan memerlukan kapas dan cotton bud.
Sejumlah micellar water hanya bisa bekerja secara maksimal jika memakai kapas alih-alih tisu.
Namun sebelumnya, kocok botol pembersih terlebih dahulu untuk mencampurkan formula.
Ingat, jangan pelit menuangkan micellar water ke kapas sampai basah keseluruhannya, lalu usapkan ke seluruh permukaan kulit dengan lembut sampai foundation hilang.
Jika diperlukan, ulangi langkah ini sampai foundation benar-benar tak terlihat lagi di kapas saat diusapkan.
3. Hapus eyeliner dan maskara waterproof
Untuk menghilangkan eyeliner, disarankan memakai cotton bud. Selain karena lebih presisi menghapus area mata, penggunaan cotton bud juga lebih irit daripada menggunakan kapas.
Cukup basahi ujung kuncup cotton bud dengan micellar water dan usapkan di atas eyeliner sampai hilang.
Baca Juga: Yura Yunita Hapus Makeup di Atas Panggung, Kenang Perjalanannya Menerima Diri Sendiri