Mengusung tagline terbaru Traveloka - Life, Your Way, promo akhir tahun ini hadir sebagai salah satu pilihan bagi konsumen yang menginginkan kendali penuh untuk merencanakan liburan akhir tahun impian sesuai dengan preferensi masing-masing.
Pembukaan perbatasan, meningkatnya angka vaksinasi nasional, dan akselerasi pemulihan ekonomi telah mendorong minat dan kepercayaan masyarakat untuk kembali melakukan aktivitas perjalanan dan wisata terutama dalam menyambut momen libur akhir tahun 2022.
Badan Kebijakan Transportasi (Baketrans) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi pergerakan mobilitas masyarakat pada natal dan tahun baru (Nataru) 2022-2023 akan mencapai 22,4% dari jumlah penduduk Indonesia atau setara 60,6 juta orang. 1
Hal ini juga sejalan dengan data internal Traveloka yang menunjukkan bahwa minat berwisata akhir tahun pengguna terus meningkat baik destinasi domestik maupun internasional.
Traveloka mencatat bahwa jelang akhir tahun 2022, pada bulan Desember 2022 terdapat peningkatan transaksi pada pengguna transportasi darat sebesar 70% dibandingkan dengan awal tahun 2022.
Selain itu, juga terlihat adanya peningkatan pemesanan pesawat sebesar 11% pada bulan Desember 2022 untuk destinasi domestik dibandingkan dengan bulan lalu serta peningkatan 6 kali lipat untuk destinasi internasional pada periode libur akhir tahun dibandingkan dengan tahun lalu.
Traveloka juga mengamati bahwa terdapat peningkatan minat pada sejumlah destinasi domestik favorit dari konsumen pada kota-kota besar seperti Bali, Medan, Surabaya, Makassar dan Jakarta.
Sedangkan untuk destinasi internasional favorit, di antaranya Singapura, Malaysia dan Thailand.
Baca Juga: Tips Traveling Bagi Ibu Hamil di Libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023