Tiket Festival Sudah Ludes, Raisa Pastikan Konsernya Akan Tetap Digelar di Stadion GBK

Saras Bening Sumunar - Minggu, 18 Desember 2022
Raisa pastikan konsernya di gelar di Stadion  GBK.
Raisa pastikan konsernya di gelar di Stadion GBK. Instagram @raisa6690

Parapuan.co - Kabar terbaru datang dari penyanyi Raisa Andriana.

Rencananya, Raisa akan segera menggelar konser tungga di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Konser tersebut akan berlangsung pada 25 Februasi 2023.

Tak sedikit fans yang menantikan konser tunggal Raisa ini.

Bahkan tiket konser dengan kategori festival sudah ludes terjual.

Meski demikian, polemik terkait konser Raisa di GBK menjadi sorotan publik.

Hal ini lantaran Stadion GBK harus sterilnya untuk gelaran Piala Dunia U-20 tahun 2023.

Karena hal tersebut, tak sedikit fans yang berspekulasi jika konser Raisa ini akan pindah venue.

Terkait kabar tersebut, istri dari Hamish Daud ini pun angkat bicara.

Baca Juga: Konser Raisa di GBK 2023, Simak Jadwal Terbaru dan Harga Tiketnya

Raisa menegaskan bahwa konsernya akan tetap digelar di Stadion GBK.

Raisa juga mengaku tidak mendapatkan pemberitahuan dari pihak FIFA maupun GBK jika dirinya tak boleh menggelar konser di sana.

Oleh karena itu, Raisa menyimpulkan bahwa konsernya akan tetap digelar di Stadion GBK.

"Jadi, di GBK karena kalau ke kita sih enggak ada pemberitahuan apa-apa. Jadi semua sudah beres," jelas Raisa dikutip dari Kompas.com.

Seperti diketahui, penjualan tiket kategori festival sudah terjual habis.

Kini, pelantun lagu "Kali Kedua" ini tengah mengusahakan penjualan tiket bagian tribun.

"Jadi kami sekarang lagi fokus untuk penjualan tiket yang di tribun dan ya sudah persiapan saja," sambungnya.

Agar penampilannya saat konser maksimal Raisa pun memutuskan untuk vakum manggung mulai Januari 2023.

Baca Juga: Anniversary Ke-5, Raisa Kenang Momen Kebersamaan dengan Hamish Daud

(*) 



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru