Tips Hemat sebagai Langkah Menetapkan Rencana Keuangan Setahun ke Depan

Arintha Widya - Minggu, 18 Desember 2022
Tips hemat sebagai langkah menetapkan rencana keuangan setahun ke depan
Tips hemat sebagai langkah menetapkan rencana keuangan setahun ke depan StockerThings

Parapuan.co - Tahun 2022 segera berakhir, dan kamu harus menerapkan berbagai tips hemat untuk menghadapi tahun baru.

Hal ini perlu dilakukan agar kamu bisa segera menyiapkan rencana keuangan untuk tahun 2023 mendatang.

Seperti apa tips hemat sebelum akhir tahun yang tepat untuk dilakukan? Berikut beberapa di antaranya menurut ahli!

1. Jual Saham Berperforma Buruk

Apabila kamu punya investasi, terutama pada saham dan performanya tahun ini cenderung buruk, jual saja.

Mengutip Huffpost, perencana keuangan Bill Nelson menyarankan agar kamu menjual saham tersebut dan menginvestasikannya kembali dalam produk lain.

Kamu boleh berinvestasi lagi pada saham, atau instrumen lain seperti reksa dana yang dianggap cukup aman dan menguntungkan.

Tips cermat ini perlu segera kamu lakukan apabila kerugian investasi sahammu melebihi keuntungan yang mestinya kamu peroleh.

2. Kurangi Premi Asuransi

Baca Juga: Berbeda dari Investasi, Begini Penjelasan Allianz Tentang Pentingnya Asuransi

Tips hemat seperti mengutip Investopedia ini bisa diterapkan tahunan, yaitu dengan meninjau polis asuransi dan mengurangi preminya.

Kamu bisa menutup asuransi yang menurutmu preminya terlalu mahal, kemudian membeli produk baru.

Atau jika tidak ada pilihan produk baru yang sesuai kebutuhan, gabungkan semua polis yang kamu pegang di satu perusahaan karena dengan begitu kamu akan mendapatkan diskon.

3. Pakai Aplikasi Keuangan

Cara berikutnya adalah dengan memanfaatkan aplikasi untuk melacak dan menghemat pengeluaran.

Gunakan aplikasi yang fiturnya lengkap, yang bisa membantumu membuat anggaran, melacak pengeluaran, serta menghubungkan semua rekening bank dan kartu kreditmu.

Bila perlu, aplikasi tersebut mesti dapat pula mengingatkan kamu tentang semua tagihan bulanan yang perlu kamu bayar.

4. Mengoptimalkan Waktu untuk Belanja Berskala Besar

Tips cermat berikutnya, yaitu mengatur waktu yang optimal untuk belanja skala besar, misalnya untuk periode mingguan atau bulanan.

Baca Juga: Tips Hemat Belanja 100 Ribu untuk Seminggu Bagi Mahasiswa, Intip Caranya!

Belanja dalam jumlah banyak dalam sekali waktu menghemat uang lebih besar dibandingkan belanja harian yang jumlahnya sedikit.

Selain itu, lokasi belanja juga memengaruhi harga. Maka sebaiknya kamu berbelanja di supermarket atau pasar tradisional.

Lalu jika ada kebutuhan yang bisa ditunda, kamu dapat memanfaatkan momen seperti Natal dan Tahun Baru untuk mendapatkan diskon besar-besaran.

5. Maksimalkan Tabungan untuk Asuransi Kesehatan

Kesehatan sangat penting untuk kamu jaga, jadi sisihkanlah uang lebih untuk pos tabungan yang satu ini.

Perencana keuangan Amelia Thomas mengungkapkan pentingnya mempunyai akun atau rekening khusus untuk membayar tagihan asuransi kesehatan.

Hal ini untuk mencegahmu mengambil uang dari pos kesehatan yang sebaiknya tidak diganggu gugat.

6. Siapkan Rencana Pensiun

Berikutnya, akan lebih baik bila kamu juga menyiapkan rencana untuk pensiun sedini mungkin.

Rencana tersebut bisa saja membuatmu lebih bersemangat selagi membagi pos-pos pengeluaran untuk setahun ke depan.

Nah, itulah beberapa tips hemat jelang akhir tahun yang bisa membuatmu lebih mudah mengatur keuangan untuk setahun berikutnya.

Mudah-mudahan informasi di atas berguna ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Dana Investasi Bisa untuk Persiapan Dana Pensiun, Ini Dia Tipsnya

(*)

Sumber: Huffpost,Investopedia
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

5 Tips Pakai BB Cream Agar Hasilnya Rata dan Tidak Menggumpal