2. Garnier Light Complete Night Yoghurt Sleeping Mask
Berikutnya, ada Garnier Light Complete Night Yoghurt Sleeping Mask yang diklaim mampu mencerahkan wajah selagi kita tertidur.
Selaras dengan namanya, masker ini mengandung pribiotik yoghurt.
Selain itu, masker ini juga diperkaya dengan kandungan vitamin C dari ekstrak lemon.
Kombinasi bahan tersebut diyakini dapat menutrisi kulit untuk membantu memperbaiki sel yang rusak, sekaligus mencerahkan dan mengangkat sel kulit mati di wajah dalam semalam.
Mudah meresap ke kulit, masker dari Garnier ini dibanderol dengan harga kisaran Rp27 ribu.
3. Rorec Yogurt Mask
Terakhir, ada masker dari Rorec yang berfokus pada masalah penuaan kulit.
Menjadi masalah kulit yang tak bisa dihindari, formula pada masker ini diklaim dapat meminimalisir masalah penuaan.
Masker berbentuk sheet mask ini berfungsi untuk menyamarkan keriput dan garis halus di wajah, menghilangkan flek hitam, mengangkat sel kulit mati, mencerahkan kulit, dan mengecilkan pori-pori di kulit.
Kawan Puan bisa mendapatkan varian masker ini dengan harga Rp9.800.
Baca Juga: Bisa Melembapkan, Simak 5 Manfaat Yoghurt untuk Kulit Wajah Berikut
(*)