Berikan Kejutan Istimewa, Ini 5 Rekomendasi Restoran di Jakarta untuk Rayakan Hari Ibu

Maharani Kusuma Daruwati - Rabu, 21 Desember 2022
Rekomendasi restoran untuk merayakan Hari Ibu,s alah satunya di Seribu Rasa
Rekomendasi restoran untuk merayakan Hari Ibu,s alah satunya di Seribu Rasa Instagram/seriburasa_id

3. Remboelan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by INDONESIAN SOUL FOOD (@remboelansoulfood)

Remboelan merupakan restoran yang menyediakan makanan khas Indonesia.

Remboelan sendiri telah memiliki 14 outlet di wilayah JADETABEK, yang berada di kawasan mall.

Beberapa cabang di antaranya ada di Plaza Senayan, Pondok Indah Mall, Kota Kasablanka, Senayan City, Gandaria City, Mall Kelapa Gading, Grand Indonesia, Lotte Shopping Avenue, Central Park, Bintaro Jaya Xchange, Cilandak Townsquare, Margocity, Summarecon Mall Bekasi, Puri Indah Mall. 

Kamu bisa menyesuaikan lokasi mana yang paling dekat dengan tempat tinggalmu. Kamu bisa mendatangi restoran makanan Indonesia ini setiap hari mulai pukul 09.00–22.00 WIB.

4. Agneya Restourant

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Agneya "Forged in Fire" (@agneyajakarta)

Agneya Restaurant bisa jadi salah satu pilihan jika kamu ingin merayakan Hari Ibu bersama keluarga.

Restoran yang satu ini menyediakan beberapa ruangan, termasuk ruangan makan yang elegan serta ruang privat untuk acara-acara khusus.

Agneya Restaurant terletak di Jalan Wijaya IX Nomor 23, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dan buka setiap hari mulai pukul 11.00-21.00 WIB.

Kawan Puan bisa melakukan reservasi terlebih dahulu di 021-7392430.

5. Plataran Dhramawangsa

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Plataran Dharmawangsa (@plataran.dharmawangsa)

Plataran Dharmawangsa berlokasi di Jalan Dharmawangsa Raya Nomor 6, Kebayoran Baru Jakarta Selatan.

Restoran yang satu ini kental akan nuansa tradisonalnya. Plataran Dharmawangsa memiliki konsep tempat makan ala keraton Jawa berupa rumah Joglo yang dibuat kayu terbaik berusia 150 tahun.

Tempat makan yang mendapat julukan Restoran Indonesia Terbaik di Jakarta oleh Tatler Indonesia menyediakan beragam masakan khas Nusantara yang cocok kamu santap bersama keluarga.

Tak hanya untuk tempat makan biasa, restoran yang memiliki kapasitas hingga 200 tamu dan bisa kamu jadikan pilihan menggelar acara akbar.

Tempat ini juga menyediakan pertunjukan budaya Indonesia dan musik yang ditampilkan pada waktu tertentu.

Kamu dapat mengunjungi Plataran Dharmawangsa setiap hari mulai pukul 11.00-21.00 WIB atau melakukan reservasi terlebih dulu di nomor 021-29044167.

Nah, itu dia beberapa rekomendasi restoran untuk merayakan Hari Ibu bersama keluarga.

Baca Juga: Terinspirasi dari Sang Ibu, Bramanta Wijaya Gelar Fashion Show dengan 33 Koleksi Wdding Dress

(*)

 



REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha