Apa Itu Mommy Burnout? Dokter dan Psikolog Ungkap Cara Mengatasinya

Maharani Kusuma Daruwati - Jumat, 23 Desember 2022
Peran ayah untuk membantu hadapi Mommy Burnout
Peran ayah untuk membantu hadapi Mommy Burnout freepik

Saran seperti melakukan self-care belum tentu menjawab kebutuhan ibu yang sedang mengalami Mommy Burnout.

dr. Mesty Ariotedjo, Sp.A, Dokter Spesialis Anak, Founder @tentanganakofficial, dan Mom Influencer berbagi pengalamannya sebagai seorang ibu.

"Sebagai seorang ibu, aku merasa harus kuat menjalani tanggung jawabku untuk keluarga. Terkadang sungkan meminta bantuan orang lain karena tidak mau merepotkan orang lain.

"Di sisi lain, aku juga ingin tetap memiliki aktualisasi diri. Dengan sebegitu banyaknya tanggung jawabku, kadang aku mengalami stres dan kelelahan fisik dan emosi tetapi aku sadar betul bahwa ibu yang bahagia penting bagi perkembangan anak," ungkap dr. Mesty dalam acara Virtual Webinar:
Kampanye #SepenuhnyaUntukIbu Hansaplast Ajak Atasi Mom Burnout, Kamis (22/12/2022).

Oleh karena itu, dengan banyaknya peran yang dijalaninya penting sekali untuk memastikan support system dari suami, dan keluarga terdekat sebagai salah satu cara untuk menangani mommy burnout.

"Salah satu wujud kasih sayang orang tua adalah membersamai sepenuhnya tumbuh kembang anak agar anak memiliki kemampuan bereksplorasi, namun disisi lain pesatnya daya ekplorasi miliki risiko untuk membuat anak terluka. Sehingga penting sekali sebagai orang tua mempersiapkan 2 hal yaitu pertama adalah kotak pertolongan pertama dan memahami langkah pertolongan pertama pada anak dan keluarga.

"Pada prinsipnya pertolongan luka pada anak adalah bersihkan luka dengan air mengalir atau antiseptik agar mencegah infeksi, lindungi luka dari kotoran dan bakteri dengan plester atau kasa. Penting jika luka terlihat dalam dan perdarahan tak kunjung berhenti segera bawa anak ke fasilitas kesehatan," tambah dr. Mesty.

Senior Brand Manager Hansaplast Alanna Alia Hannantyas mengatakan, mengetahui bahwa bagian dari masalah mommy burnout adalah pola pikir bahwa ibu harus melakukan segala sesuatunya sendirian, Hansaplast menghadirkan kampanye #SepenuhnyaUntukIbu yang bertujuan melibatkan suami dan support system ibu seperti keluarga dan teman, untuk membantu ibu melewati masa ini.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER WELLNESS: Tips Mengatasi Burnout Akibat Pekerjaan hingga Keunikan Restoran Viral Karen's Diner yang Akan Buka di Jakarta



REKOMENDASI HARI INI

Rahasia Gaya Fun dan Edgy ala Julie Estelle, Ternyata Pakai Koleksi Lucu Ini