Ini Rekomendasi Kado Tahun Baru dari Material yang Ramah Lingkungan

Citra Narada Putri - Sabtu, 24 Desember 2022
Rekomendasi kado tahun baru yang ramah lingkungan.
Rekomendasi kado tahun baru yang ramah lingkungan. Dok. Pala Nusantara & Birkenstock

Parapuan.co - Salah satu gaya hidup yang belakangan tengah digandrungi banyak warga urban adalah eco-friendly

Maksudnya adalah menerapkan gaya hidup yang ramah lingkungan atau tidak merusak alam di sekitar kita. 

Dengan semakin meningkatnya masyarakat dalam menerapkan gaya hidup ini, tak ada salahnya Kawan Puan memberikan kado tahun baru yang ramah lingkungan pula.

Kado tahun baru yang eco-friendly akan menjadi sesuatu yang berkesan bagi mereka yang peduli dengan lingkungan. 

Ini rekomendasi kado tahun baru ramah lingkungan yang bisa diberikan pada orang tersayang. 

1. LifeProof Eco Friendly Protective Premium Case

LifeProof Eco Friendly Protective Premium Case.
LifeProof Eco Friendly Protective Premium Case. Dok. LifeProof

Kawan Puan bisa menghadiahi barang ini untuk mereka yang menggunakan Appe AirPod Pro. Kasing ini terbuat dari bahan ramah lingkungan, yaitu 75 persen plastik daur ulang.

Produk ini juga memiliki lubang pengait agar mudah digantung dan dibawa kemanapun.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tas untuk Kado Tahun Baru, Desain Simple Nan Elegan

 

Ada empat pilihan warna yang tersedia, yaitu Down Under, Pavement, Neptune Blue dan Sea Urchin Pink. 

Kawan Puan yang ingin memberikan casing ini sebagai kado tahun baru bisa membelinya seharga Rp616.000.

2. Fuku Yoga Mat Cork Rubber

Fuku Yoga Mat Cork Rubber.
Fuku Yoga Mat Cork Rubber. Dok. Fuku

Matras yoga dari jenama Fuku ini terasa sangat spesial karena terbuat dari material yang ramah lingkungan. 

Bagaimana tidak? Yoga mat ini terbuat dari bahan cork atau serbuk kayu, yang tak hanya ramah terhadap lingkungan, tapi juga terasa halus di kulit.

Pun tak perlu khawatir licin, karena bagian bawahnya dilengkapi dengan alas karet dari getah pohon yang anti-slip.

Memiliki tebal 5 mm dan ukuran 68 cm x 183 cm, kamu bisa memberikan yoga mat ini sebagai kado tahun baru dengan membelinya seharga Rp439.900.

Baca Juga: Rekomendasi Kado Tahun Baru Warna Viva Magenta, Harga Mulai Rp 100 Ribuan

3. Birkenstock Gizeh Vegan Birko-Flor Sandals

Birkenstock Gizeh Vegan Birko-Flor Sandals.
Birkenstock Gizeh Vegan Birko-Flor Sandals. Dok. Birkenstock

Sandal unisex yang bisa dipakai perempuan maupun laki-laki ini juga cocok diberikan sebagai kado tahun baru.

Bergaya casual toe-post, sandal ini dibuat dari material Birko-Flor yang vegan dan ramah lingkungan pada bagian atasnya. Sementara pada bagian insole-nya dibuat dengan microfiber dan outsole dari ethylene-vinyl acetate.

Kawan Puan bisa menghadiahi sandal ramah lingkungan ini dengan membelinya sebesar Rp974.250.

4. Pala Nusantara X EUCK - KELANA Watch

Pala Nusantara X EUCK - KELANA Watch.
Pala Nusantara X EUCK - KELANA Watch. Dok. Pala Nusantara

Jam tangan unik hasil kolaborasi Pala Nusantara dengan Euck ini bisa jadi pilihan kado tahun baru yang spesial. Untuk case-nya jam tangan ini menggunakan material maple wood dan dial memakai veneer.

Sedangkan pada adjustable paracord strap-nya menggunakan Puma canvas fabric. Jam tangan berdesain unik ini bisa kamu beli seharga Rp512.100.

Baca Juga: Bisa untuk Kado Tahun Baru, Ini Koleksi Terbaru UNIQLO dan MARNI

5. Superdry Eco-Friendly Protective Case

Superdry Eco-Friendly Protective Case.
Superdry Eco-Friendly Protective Case. Dok. Superdry

Rekomendasi kado tahun baru yang satu ini bisa melindungi smartphone dengan material yang kuat sekaligus ramah lingkungan. 

Hal ini dikarenakan materialnya yang terbuat dari bahan-bahan yang dapat dikomposkan dan fleksibel.

Cocok untuk smartphone jenis iPhone 12 atau seri terbaru, casing ini tersedia dalam dua warna beige dan navy.  

Untuk dijadikan kado tahun baru yang spesial, kamu bisa membelinya seharga Rp285.090. 

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja