Parapuan.co - Berikut ini deretan berita yang banyak dicari di kanal Wellness, Senin (26/12/2022).
Mulai dari makanan khas Natal hingga rekomendasi penyewaan motor.
Untuk lebih jelasnya, yuk simak ulasan berikut ini, Kawan Puan.
1. 7 Makanan Khas Natal di Indoensia, Hidangan Manis hingga Pedas
Seluruh umat Kristiani kini tengah merayakan Natal 2022.
Pada 25 Desember setiap tahunnya selalu diperingati sebagai Hari Raya Natal.
Hari Raya Natal tampaknya tak lengkap tanpa adanya hidangan atau makanan khasnya. Begitu juga Natal 2022 kali ini.
Setiap daerah di Indonesia pun ternyata punya makanan khas Natal masing-masing.
Mengutip dari Kompas.com, berikut ini tujuh makanan khas Natal di Indonesia.
Baca Juga: Sederet Artis yang Merayakan Natal bersama Keluarga, Ada Felicya Angelista
1. Klappertaart
Klappertaart adalah salah satu makanan khas Manado yang biasa disajikan saat Natal.
Makanan yang satu ini merupakan kue manis yang biasa jadi hidangan penutup dan disantap sehabis makan besar.
Dessert kue manis ini terbuat dari daging kelapa, susu, telur, tepung dan mentega yang dipanggang. Konon klappetaart merupakan makanan tradisional yang terpengaruh dari Belanda.
2. Jelang Liburan Tahun Baru 2023, Ini Rekomendasi Sewa Motor di Jogja Mulai 50 Ribuan
Menjelang Tahun Baru 2023, banyak orang yang mungkin membutuhkan rental kendaraan, misalnya saja saat liburan ke Jogja.
Jogja tentunnya menjadi salah satu lokasi liburan Tahun Baru 2023 yang mungkin akan dipilih oleh Kawan Puan ya.
Pasalnya, Jogja punya berbagai destinasi baik kuliner, pemandangan alam, maupun budaya yang cocok sekali dikunjungi di liburan Tahun Baru 2023.
Baca Juga: 3 Keuntungan Nonton Bareng Keluarga, Bisa Jadi Pilihan Libur Akhir Tahun
Supaya perjalanan di Jogja lebih mudah, maka disarankan untuk menyewa kendaraan, salah satunya rental motor.
Tak perlu bingung, ini empat rekomendasi rental motor di Jogja, di mana saja?
1. Rental Motor Lek Gimin
Rental Motor Lek Gimin jadi rekomendasi tempat sewa kendaraan di Jogja yang bisa kamu coba dengan harga mulai dari Rp70.000-an saja.
Adapun berbagai pilihan motor yang bisa Kawan Puan rental, antara lain Scoopy, Vario, Beat, NMAX, bahkan hingga vespa.
Jika ingin rental motor, maka Kawan Puan bisa langsung menghubungi:
3. Jelang Tahun Baru, Ini Kilas Balik Isu Kesehatan Sepanjang 2022 di Indonesia
Sepanjang 2022 ada banyak isu kesehatan yang muncul di Indonesia.
Masih berada di tengah pandemi Covid-19, sepanjang 2022 ini juga muncul berbagai isu kesehatan yang cukup menghebohkan.
Isu kesehatan sepanjang 2022 ini muncul berbagai penyakit baru yang merebak di dunia, termasuk juga di Indonesia.
Apa saja isu kesehatan sepanjang 2022 yang mucul di Indonesia?
Berikut ini beberapa isu kesehatan sepanjang 2022 yang telah PARAPUAN rangkum.
1. Cacar Monyet
Kasus cacar monyet atau monkeypox menjadi sorotan dunia pada Mei 2022.
Pasalnya, penyakit ini telah menyebar di beberapa negara di Eropa, seperti Inggris, Spanyol, hingga Portugal.
Cacar monyet juga telah ditetapkan berstatus darurat global oleh WHO karena telah terdeteksi di 48 negara pada Juni 2022.
Baca Juga: Telah Mendapat Persetujuan FDA, Ini 2 Jenis Vaksin Cacar Monyet
(*)