Seberapa Penting Orang Tua Meluangkan Waktu untuk Melakukan Me Time?

Saras Bening Sumunar - Rabu, 28 Desember 2022
Perlukan orang tua melakukan me time?
Perlukan orang tua melakukan me time? staticnak1983

Parapuan.co Me time merupakan upaya meluangkan waktu sejenak untuk diri sendiri.

Namun tak banyak disadari, beberapa orang justru kerap melewatkan me time.

Terlebih me time masih sering disalah artikan sebagai bentuk kesepian, kesedihan, bahkan antisosial.

Padahal meluangkan waktu untuk diri sendiri penting bagi kesejahteraan dan kesehatan mental Kawan Puan.

Salah satu manfaat me time adalah dapat meningkatkan konsentrasi dan produktivitas seseorang.

Tak hanya itu, me time juga memberikan kesempatan untuk diri sendiri beristirahat, menjernihkan pikiran, hingga mengurangi stres.

Setelah me time, kamu akan menjadi lebih bersemangat dan lebih rileks dalam menjalani aktivitas.

Me time bukan hanya perlu dilakukan oleh mereka yang sibuk dengan pekerjaan, tapi juga bagi para orang tua. 

Mengapa me time perlu dilakukan orang tua?

Baca Juga: 6 Langkah Mengatasi Kemarahan dalam Diri setelah Jadi Ibu, Apa Saja?

Perlukah Orang Tua Melakukan Me Time? 

Dalam sinar Obrolan Meja Makan episode "Parental Burn Out: Pentingnya Me Time untuk Orang Tua", membahas pentingnya me time bagi orang tua yang dijelaskan oleh Nafisa Alif Amalia, seorang Psikolog Riliv. 

Sebagaimana dilansir dari Kompas.com, bagi orang tua, melakukan me time dapat meningkatkan kebahagiaan dan mengurangi stres.

Me time juga dapat memberi pengaruh pada kesehatan mental orang tua.

Sementara itu, ada berbagai manfaat ketika orang tua melakukan me time.

- Mengindari kelelahan

- Menyeimbangkan emosi

- Meningkatkan energi

Baca Juga: 5 Waktu Tepat untuk Egois dan Fokus pada Diri Sendiri

- Mengurangi stres

- Terhubung dengan diri sendiri

- Meningkatkan fokus

- Hingga mengurangi kemungkinan penyakit fisik.

Adapun ide me time yang bisa dilakukan oleh orang tua, salah satunya spa.

Spa dapat membuat tubuh dan pikiran kembali segar dan kamu dapat memanfaatkan waktu me time dengan baik.

Nah Kawan Puan, sesibuk apapun dirimu dalam rumah tangga luangka waktu untuk me time ya!

Baca Juga: Pentingnya Melakukan 'Me Time' dan Berbagai Manfaat yang Didapatkan

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Rahasia Gaya Fun dan Edgy ala Julie Estelle, Ternyata Pakai Koleksi Lucu Ini