Parapuan.co - Berita terpopuler Lady Boss kali ini ada tentang pekerjaan freelance bergaji tinggi yang bisa dicoba mahasiswa di tahun 2023 hingga info terbaru Kartu Prakerja.
Di antara dua berita terpopuler tersebut ada informasi menarik seputar penyebab klaim asuransi ditolak seperti yang terjadi pada artis Indra Bekti.
1. 5 Pekerjaan Freelance Bergaji Tinggi untuk Mahasiswa di Tahun 2023
Pekerjaan sampingan alias freelance adalah jalan ninja untuk kamu mahasiswa yang ingin mendapatkan penghasilan sendiri.
Sebagai mahasiswa, kamu mungkin menggantungkan hidup pada uang saku yang diberikan oleh orang tua tiap bulannya.
Uang saku ini kadang cukup, namun tak jarang juga kurang, apalagi kalau kebutuhanmu sebagai mahasiswa sedang banyak untuk beli buku atau praktik.
Agar tak melulu mengandalkan orang tua, berikut pekerjaan freelance gaji tinggi 2023 yang bisa kamu coba.
Data Entry
Baca Juga: Kerja Sampingan Digaji Euro, Ini Cara Daftar di Situs Penyedia Kerja Online Clickworker
2. Klaim Asuransi Kesehatan Indra Bekti Ditolak, Yuk Kenali Beberapa Penyebabnya
Klaim asuransi kesehatan Indra Bekti ditolak sehingga tidak bisa menutup biaya perawatan.
Ditolaknya klaim asuransi kesehatan Indra Bekti ini akhirnya membuat keluarga menggalang donasi.
Lantas apa sebenarnya penyebab klaim asuransi kesehatan Indra Bekti ini ditolak?
Melansir Kompas.TV, terkait hal tersebut keluarga Indra Bekti akhirnya buka suara.
Adik ipar Indra, Ricky Komo menyebut asuransi Indra ditolak karena baru dibuat enam bulan lalu.
Selain itu, penyakit yang diderita Indra Bekti pun tergolong kritis sehingga asuransi tidak bisa langsung dipakai.
Nah Kawan Puan, terkait asuransi kesehatan sendiri, memang ada beberapa kondisi yang membuat klaim ditolak seperti Indra Bekti.
Baca Juga: Simak, 4 Tips Mendapatkan Asuransi Kesehatan Keluarga yang Murah
3. Insentif Naik Jadi Rp4,2 Juta, Berikut Info Terbaru Kartu Prakerja 2023
Kartu Prakerja akan berlanjut di tahun 2023 lho, Kawan Puan. Apakah kamu sudah tahu? Kalau belum, ada beberapa hal terkait program Kartu Prakerja 2023 yang perlu kamu ketahui.
Bahwasanya Kartu Prakerja 2023 kali ini akan fokus pada bantuan untuk meningkatkan skills dan produktivitas angkatan kerja.
Bantuan tersebut berupa biaya pelatihan dan insentif pascapelatihan yang diberikan kepada peserta.
Adapun tiga poin penting dalam Kartu Prakerja Gelombang 48 ini di antaranya seperti berikut!
Waktu Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 48
Kartu Prakerja 2023 rencananya dibuka pada pekan pertama bulan Januari meski belum disebutkan tanggal pastinya.
Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Komunikasi Manajemen Pelaksana program Kartu Prakerja (PMO) William Sudhana.
"Masih menunggu kabar lebih lanjut. Untuk saat ini belum ada informasi yang bisa kami bagikan karena masih menunggu informasi lebih lanjut juga," kata William Sudhana.
Baca Juga: Ada Kartu Prakerja hingga STB Gratis, Ini Daftar Bansos Sepanjang 2022
(*)