Cara Amaryllis Esti Wijono Menjalani Peran Ganda sebagai Ibu Bekerja

Arintha Widya - Jumat, 6 Januari 2023
Peran Ganda Amaryllis Esti Wijono sebagai Ibu Bekerja
Peran Ganda Amaryllis Esti Wijono sebagai Ibu Bekerja

Parapuan.co - Sebagai perempuan sekaligus seorang pemimpin, Amaryllis Esti Wijono menjalankan banyak peran dalam hidupnya.

Amaryllis Esti Wijono tidak hanya dikenal sebagai Nutrition Director di PT Unilever Indonesia Tbk, tetapi juga seorang ibu dengan dua orang anak.

Maka dari itu, bukan hal yang aneh jika ia menjalankan peran ganda menjadi ibu, istri, serta salah seorang pimpinan di sebuah perusahaan besar seperti Unilever.

Bagaimana Amaryllis menjalankan peran gandanya tersebut selama ini? Hal itu diungkapkannya saat menjadi bintang tamu di Podcast Cerita Parapuan Episode 32.

Perempuan Punya Banyak Peran

Amaryllis Esti Wijono menilai bahwa perempuan sebenarnya mempunyai banyak peran, bukan hanya sebagai ibu dan karyawan.

Perempuan juga menjalankan role sebagai istri, anak, dan sering kali perlu melakoninya secara bersamaan.

Kendati demikian, perempuan yang akrab disapa Lilis itu menjelaskan bahwa tidak semua role bisa dilakukan bersamaan secara sekaligus.

"Ada suatu ketika di mana pekerjaan lebih menuntut saya untuk banyak di kantor, jadi saya menempatkan diri lebih banyak sebagai pegawai," ungkap Lilis.

Baca Juga: Peran Petani Perempuan Kelapa Sawit dalam Pembangunan Ekonomi Desa

Ia menambahkan, perannya sebagai leader malah membuatnya merasa bisa menjalankan semua peran.

Kuncinya adalah bagaimana membagi waktu, tahu kapan harus fokus ke lebih dari satu role, dan mempunyai support system yang tepat.

"Tinggal bagaimana kita membagi waktu. Suatu waktu kita fokus ke satu sampai dua role, tapi enggak apa-apa. Nanti suatu waktu ada role berbeda, kita cari balance-nya saja," kata Lilis.

"Satu hal yang saya belajar setelah punya anak dua adalah, guilty feeling itu tidak mengubah apa pun," imbuhnya.

Seperti diketahui, banyak ibu bekerja yang merasa bersalah lantaran harus meninggalkan buah hatinya di rumah.

Namun, hal ini tidak berlaku bagi Amaryllis karena ia menilai bahwa menjalankan lebih dari satu peran sangat normal.

Ditambah lagi, ia tidak harus menjadi sempurna selama selalu berusaha menjalankan perannya sebagai ibu bekerja dengan baik.

"Sangat normal untuk menjalankan banyak role, enggak semua harus dijalankan dengan sempurna, termasuk menjadi ibu," terang Lilis.

"Sempurna itu kan juga relatif. Menurut saya, apa yang saya jalani sekarang sudah cukup perfect," tuturnya lagi.

Untuk mengetahui bagaimana peran ganda Amaryllis Esti Wijono sebagai ibu bekerja, simak video Podcast Cerita Parapuan Episode 32 di bawah ini!

Baca Juga: Perjuangan Kamila Andini, Sutradara Perempuan yang Jalani Peran Ganda sebagai Ibu

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?