Makin Percaya Diri Pakai High Heels, Intip 4 Rahasia Mencerahkan Mata Kaki Secara Alami

Anna Maria Anggita - Sabtu, 7 Januari 2023
Mencerahkan mata kaki secara alami agar lebih percaya diri pakai high heels.
Mencerahkan mata kaki secara alami agar lebih percaya diri pakai high heels. Pexel/ Pavel Danilyuk

3. Lidah Buaya

Manfaat lidah buaya
Manfaat lidah buaya Sundaemorning

Lidah buaya memang jadi bahan alami yang punya berbagai fungsi bagi kulit, mulai dari pelembap, antiseptik, dan bahan pencerah.

Tentunya lidah buaya juga dapat memperbaiki mata kaki yang gelap.

Caranya mudah, Kawan Puan hanya perlu mengekstrak gel lidah buaya dan mengoleskannya pada kulit yang gelap.

Diamkan lidah buaya selama lima menit dan bilas pakai air dingin.

4. Air Lemon dan Yoghurt

Bahan alami untuk mencerahkan warna kulit berikutnya yakni air lemon dan yoghurt.

Kamu bisa membuat pasta dari lemon dan yoghurt, lalu tambahkan tepung dan kunyit, setelahnya campur hingga rata.

Oleskan pasta pada kulit yang gelap dan pijat selama beberapa menit.

Biarkan pasta mengering, selanjutnya bilas menggunakan air hangat.

Semoga keempat tips di atas dapat membantu Kawan Puan mencerahkan mata kaki yang gelap, ya!

Baca Juga: Mengenal Foot Peeling Mask, Benarkah Bisa Bikin Kulit Kaki Halus?

(*)

Sumber: Blushin
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat