Parapuan.co - Manusia adalah makhluk sosial. Hubungan dan koneksi sosial merupakan salah satu kebutuhan kita sebagai manusia.
Berkaca dari kasus rumah mewah Ibu Eny yang viral di media sosial, depresi bisa membuat seseorang menarik diri dari lingkungan sosial.
Dalam dunia kesehatan mental, masalah ini dikenal dengan sebutan penarikan sosial atau social withdrawal.
Berbagai faktor termasuk ketakutan untuk ditolak, trauma masa kecil, hingga trauma dalam sebuah hubungan menjadi pemantik penarikan sosial yang dilakukan oleh seseorang dengan gangguan depresi.
Salah satu aspek penting dalam perkembangan dan kesejahteraan manusia adalah belajar bersosialisasi dan menciptakan hubungan dengan orang lain.
Ketika seseorang memilih untuk membatasi kesempatan untuk terhubung, maka masalah kesehatan mental, emosional, hingga fisik bisa terjadi.
Berikut penjelasan tentang ppenarikan sosial atau social withdrawal seperti yang dialami oleh Ibu Eny.
Melansir Verywellhealth, psikolog Jepang bernama Saito pernah membahas soal penarikan sosial dengan sebutan hikikomori.
Baca Juga: 4 Fakta Rumah Mewah Ibu Eny yang Viral, Pemilik Tinggal Tanpa Air dan Listrik